Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perempuan Muda di Kalsel Tewas Usai Melahirkan Sendiri, Bayinya Ditemukan Selamat

Kompas.com - 15/02/2024, 12:33 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

TANJUNG, KOMPAS.com - Warga Desa Tanta Hulu, Kecamatan Tanta, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel) heboh setelah perempuan muda berinisial G (20) ditemukan tewas di rumah kontrakannya, Rabu (14/2/2024).

Korban pertama kali ditemukan oleh rekan kerjanya yang mendatangi rumah korban setelah sulit dihubungi.

Kepala Seksi Humas Polres Tabalong, Iptu Joko Sutrisno mengatakan, rekan korban kaget setelah mengetuk pintu, dirinya justru mendengar tangisan bayi.

"Jadi rekan korban datang dan mengetuk pintu tetapi tak ada jawaban. Rekan korban justru mendengar tangisan bayi," ujar Joko dalam keterangannya yang diterima, Kamis (15/2/2024).

Baca juga: Seorang Pria di Semarang Ditemukan Meninggal Mengambang di Tengah Laut

Karena tak ada jawaban dari dalam rumah, rekan korban langsung menyampaikan ke tetangga korban.

Beberapa tetangga kemudian datang dan langsung mendobrak pintu bagian belakang rumah dan menemukan korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.

"Di dalam rumah mereka menemukan korban sudah tidak bernyawa dan bayi dalam kondisi masih hidup dan tali pusar yang sudah terpotong," terangnya.

Baca juga: Polda Jateng Ungkap Penyebab Mobil Polisi Kejar Minibus di Tegal, Videonya Viral di Medsos


Kesimpulan pihak kepolisian

Petugas Polres Tabalong yang mendapat informasi adanya penemuan jasad langsung mendatangi rumah korban.

Korban selanjutnya dibawa ke rumah sakit setempat untuk dilakukan pemeriksaan dan hasilnya tidak ditemukan tanda kekerasan.

Polisi pun menyimpulkan jika kematian korban dikarenakan korban nekat melahirkan seorang diri sehingga menyebabkan pendarahan hebat.

"Korban diduga meninggal dunia karena pendarahan sesudah bersalin sendirian tanpa bantuan medis. Sementara bayinya dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis," pungkasnya.

Baca juga: Tergelincir dan Tabrak Pohon, Pajero Terbakar di Jalan Tol Semarang-Bawen, 3 Orang Luka

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com