Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sosok Nurmala, Korban Tewas di Karaoke "New Orange" Tegal, Si Bungsu yang Jadi Tulang Punggung Keluarga

Kompas.com - 16/01/2024, 12:16 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Nurmala Adrianti (20), menjadi satu dari enam korban tewas dalam insiden kebakaran karaoke di Kota Tegal, Jawa Tengah, Senin (15/1/2024) pagi.

Nurmala dan lima teman lainnya terjebak api dan mengalami sesak napas karena kehabisan oksigen.

Kebakaran itu diduga terjadi karena korsleting listrik dan titik api berasal dari atap musala yang berada di lantai tiga.

Nurmala tercatat sebagai warga Desa Tajursindang, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Baca juga: Korban Karaoke New Orange Ika Nurhayati Dimakamkan di Padalarang

Di tempat karaoke New Orange yang berada di Jalan Veteran, Kota Tegal, Nurmala bekerja sebagai pemandu lagu.

Ia adalah anak bungsu yang menjadi tulang punggung bagi keluarganya.

Keluarga syok mendapat kabar perempuan muda itu menjadi satu dari enam korban tewas akibat kebakaran di tempat karaoke.

Di kediamannya, terdengar tangis histeris pihak keluarga Nurmala. Ayah dan kakak Nurmala tak berhenti menangis hingga larut malam setelah mendengar kematian Nurmala sejak Senin siang.

Bahkan, ayah Nurmala, Junta sempat pingsan karena syok mendengar kabar kematian putrinya.

Baca juga: 6 Jenazah Korban Kebakaran Karaoke Orange Telah Dipulangkan, 4 di Antaranya ke Jawa Barat

Ketua RW setempat, Kahani Azhari, mengatakan pihak desa bersama keluarga tengah berupaya untuk memulangkan jenazah korban dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kardinah Tegal.

"Saat ini masih diupayakan agar almarhum bisa segera kembali ke Purwakarta agar dapat dikebumikan," ucapnya di kediaman Nurmala, Senin.

Sementara itu, ayah dan kakak korban belum bisa dimintai keterangan terkait tewasnya Nurmala.

"Hingga kini belum bisa diajak berbicara, syok juga karena memang korban ini tulang punggung keluarga.Kami juga belum tahu kapan korban bekerja di Gedung Orange Tegal," ungkap dia.

Dari enam korban tewas, empat di antaranya berasal dari Jawa Barat. Sementara dua orang lainnya berasal dari Jawa Tengah.

Selain enam korban tewas, sembilan korban lainnya menjalani perawatan di rumah sakit.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Regional
Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Regional
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Regional
Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com