Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Sumbar, Caleg KIM Wajib Pakai Foto Prabowo-Gibran di Baliho

Kompas.com - 28/11/2023, 05:05 WIB
Perdana Putra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di 19 Kabupaten dan Kota di Sumatera Barat telah terbentuk.

Senin (27/11/2023) malam, TKD kabupaten dan kota itu langsung menggelar rapat dengan TKD Provinsi Sumbar di Padang.

"Salah satu yang disepakati adalah pemasangan foto Prabowo-Gibran di seluruh baliho partai KIM (Koalisi Indonesia Maju)," kata Dewan Pembina TKD Sumbar, Khairunas, di Padang.

Baca juga: Bukan Lagi Ketua TKD Prabowo-Gibran, Al Haris Tetap Diperiksa Bawaslu

KIM terdiri dari Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PBB, Gelora, PSI, Garuda, dan Prima.

Kemudian, kata Khairunas, dibahas pula soal target pemenangan Prabowo-Gibran di Sumbar, untuk mencapai pemilu satu putaran.

Politisi Golkar yang juga Bupati Solok Selatan itu mengatakan, pemasangan foto Prabowo-Gibran harus dilakukan tanpa terkecuali bagi seluruh caleg KIM.

Hal ini harus dilakakukan baik di tingkatan DPR RI, DPRD Sumbar, hingga DPRD kabupaten dan kota.

"Ini sudah menjadi kesepakatan kita dalam rapat tadi. Kita ingin menyosialisasikan Prabowo-Gibran ke tengah masyarakat," kata Khairunas lagi.

Senada dengan itu, Ketua TKD Sumbar, Andre Rosiade mengaku optimistis untuk menang dalam satu putaran.

Baca juga: Susunan TKD Prabowo-Gibran di Jabar, Ridwan Kamil Jadi Ketuanya

"Sumbar ini adalah basis Pak Prabowo. Dalam dua kali Pilpres.sebelumnya selalu menang," kata politisi Partai Gerindra itu.

Menurut dia, hasil survei di tingkat Sumbar menunjukkan Prabowo-Gibran unggul di Sumbar.

"Bahkan secara nasional itu sudah menuju kemenangan dalam satu putaran," tegas Andre.

Andre mengatakan, TKD Sumbar amat kompak, di mana hal ini ditandai dengan bersatunya seluruh parpol KIM di Sumbar, tanpa ada perbedaan pendapat.

Selain itu, Andre menyebut soal instruksikan kepada seluruh TKD dan caleg dari KIM untuk mengampanyekan Prabowo-Gibran secara santun.

"Soal adanya fitnah dan hoaks tentang Prabowo-Gibran sesuai instruksi TKN kita hadapi dengan senyuman. Jangan dibalas," kata Andre.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Regional
Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Regional
Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Regional
Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Regional
'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com