Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rahmat Erwin Abdullah Raih Emas Asian Games, Ibu: Cita-citanya Tercapai Pecahkan Rekor Ayahnya

Kompas.com - 06/10/2023, 06:18 WIB
Darsil Yahya M.,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Lifter Indonesia asal Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) Rahmat Erwin Abdullah meraih medali emas Asian Games 2023 Hangzhou, China dari cabang olahraga angkat besi kategori 73 kg putra.

Lebih membanggakan lagi, atlet angkat besi berusia 22 tahun ini berhasil memecahkan rekor Asia dan dunia setelah membukukan total angkatan 359 kg, yang terdiri dari 158 kg angkatan snatch dan 201 kg angkatan clean and jerk.

Ibu Rahmat, Ami Asun Budiono pun merasa bangga atas prestasi yang ditorehkan anaknya pada kompetisi olahraga se-benua Asia ini.

Baca juga: Wali Kota Makassar Janjikan Bonus Bagi Lifter Rahmat Erwin Abdullah, Peraih Perunggu Olimpiade Tokyo 2020

"Sebagai orangtua cukup bangga karena itu termasuk prestasi nomor dua tertinggi setelah Olimpiade," kata Ami kepada KOMPAS.com saat ditemui di kediamannya di Jalan Cendrawasih Lr 7A, Kecamatan Mamajang, Makassar, Kamis (5/10/2023).

Ami mengatakan, prestasi yang diraih anak semata wayangnya itu, merupakan cita-citanya. Sebab Rahmat ingin melewati rekor sang ayah, Erwin Abdullah yang telah meraih medali perak pada Kejuaraan Asia Angkat Besi 2002 di Busan, Korea Selatan.

"Alhamdulilah cita-cita anak saya ingin pecahkan rekor bapaknya, Alhamdulillah di Asean Games ini sudah tercapai cita-citanya (telah) melewati rekor ayahnya," ujarnya

Dia juga berterima kasih kepada Pengurus Besar (PB) Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) yang selama telah memberikan dukungan kepada Rahmat.

Perempuan 53 tahun ini juga mengaku, sebelum dan sesudah bertanding ikut kejuaraan Rahmat selalu menghubunginya untuk meminta doa restu.

"Kemarin waktu menelepon dia teriak (bilang) Mama, tapi saya sudah tahu (dapat emas) karena saya juga nonton siaran langsungnya," ucap Ami.

"Kalau Rahmat tanding pasti selalu kita nonton jadi kita gimana caranya bisa nonton. Kalau cari di YouYube tidak dapat pasti ada temannya yang kasi tahu bisa nonton di mana," ucap mantan lifter peraih perak SEA Games Chiang Mai Thailand 1995 tersebut.

Lebih lanjut Ami mengungkapkan, usai bertanding di Asean Games China, Rahmat rencananya baru akan kembali ke Jakarta pada Minggu (8/10/2023).

Dia mengatakan Rahmat tak langsung pulang ke Makassar. Sebab ia tinggal di pemusatan latihan nasional (pelatnas) di Mess Kwini, Jakarta. "Dia pulang ke Makassar itu nanti awal tahun baru atau akhir tahun," tuturnya.

Baca juga: Profil Rahmat Erwin Abdullah: Peraih Emas Asian Games 2022, Manusia Pemecah Rekor

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Regional
Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Regional
Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Regional
Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Regional
Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Regional
Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Regional
Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Regional
Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Regional
Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Regional
Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Regional
KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

Regional
BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Regional
Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com