Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Alasan Budiman Sudjatmiko Dukung Prabowo | Gibran Pakai Seragam Petugas Parkir Saat Pawai Pembangunan

Kompas.com - 20/08/2023, 07:12 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Budiman Sudjatmiko bersama Prabowo Subianto mendeklarasikan relawan Prabowo Budiman Bersatu (Prabu) di Marina Convention Center, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jumat (18/8/2023).

Menurut Budiman, yang merupakan politisi PDI-P, alasannya mendukung Prabowo karena Indonesia butuh pemimpin yang strategis.

Ia menilai, pemimpin yang strategis bakal lebih gampang dalam mencari solusi terhadap tantangan-tantangan yang bakal ditemui negara ke depannya.

Berita lainnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengenakan seragam petugas parkir saat mengikuti Pawai Pembangunan di Solo.

Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengaku mengenakan kostum itu lantaran petugas parkir turut menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Dalam acara yang diselenggarakan untuk merayakan HUT ke-78 RI, Jumat, Gibran turut mengajak putranya, Jan Ethes Srinarendra.

Berikut berita-berita yang menjadi sorotan pembaca Kompas.com pada Sabtu (19/8/2023).

1. Budiman Sudjatmiko: Indonesia butuh kepemimpinan yang strategis


Politisi PDI-P, Budiman Sudjatmiko, menyatakan dukungannya terhadap Prabowo Subianto untuk Pilpres 2024.

Keputusan Budiman ini berlainan dengan partainya, yang mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden.

Budiman memandang, Ganjar belum cukup mampu memimpin Indonesia. Padahal, menurutnya, negara ini butuh pemimpin yang strategis.

“Karena situasi global membuat Indonesia butuh kepemimpinan yang strategis. Bukan berarti Ganjar jelek,” ujarnya, Jumat (18/8/2023).

Dia mengatakan, pemimpin yang strategis akan lebih mudah dalam mencari solusi untuk tantangan-tantangan yang bakal dihadapi negara, misalnya tantangan di bidang ekonomi, ketahanan negara, serta teknologi.

Momen kebersamaan Budiman Sudjatmiko dan Prabowo Subianto ditandai dengan dideklarasikannya relawan Prabowo Budiman Bersatu (Prabu) di Marina Convention Center, Kota Semarang.

Baca selengkapnya: Prabowo dan Budiman Sudjatmiko Deklarasi Prabu, Ganjar Pamer Burung Merah-Hijau Bersama Cak Imin

2. Alasan Gibran pakai seragam petugas parkir saat Pawai Pembangunan di Solo

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, kenakan baju petugas atau juru parkir saat Pawai pembangunan mengangkat tema dengan 17 titik prioritas, digelar di Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), sepanjang Jalan Slamet Riyadi, pada Jumat (18/8/2023).KOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, kenakan baju petugas atau juru parkir saat Pawai pembangunan mengangkat tema dengan 17 titik prioritas, digelar di Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), sepanjang Jalan Slamet Riyadi, pada Jumat (18/8/2023).

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memakai kostum petugas parkir di Solo saat mengikuti Pawai Pembangunan, Jumat.

Pada kostum yang dikenakan Gibran tersebut tertulis namanya di atas kantong baju sebelah kanan.

Gibran menuturkan, alasannya memilih kostum itu karena petugas atau juru parkir turut menyumbang PAD dari retribusi yang mereka berikan.

"Konsepnya retribusi, penyumbang retribusi, tidak ada pesan apa-apa," ucapnya.

Dalam Pawai Pembangunan, Gibran didampingi Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa yang berkostum seperti Presiden Soekarno.

Baca selengkapnya: Alasan Gibran Pilih Jadi Juru Parkir Saat Pawai Pembangunan Kota Solo

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Regional
Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com