Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dewan Kode Etik UIN Raden Mas Said Surakarta Temukan MoU antara DEMA dengan Sponsor, Nilainya Rp 160 Juta

Kompas.com - 08/08/2023, 17:51 WIB
Labib Zamani,
Khairina

Tim Redaksi

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Dewan Kode Etik UIN Raden Mas Said Surakarta menemukan data MoU antara mahasiswa dalam hal ini Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) dengan sponsor terkait kegiatan PBAK dan Festival Budaya mahasiswa baru (Maba) angkatan 2023.

Adapun nilainya sekitar Rp 160 juta.

"Baru tadi dari dosen kebetulan pembina DEMA memperoleh data MoU antara mahasiswa dengan pihak sponsorship. Padahal mahasiswa itu sebenarnya tidak berhak melakukan MoU. Apalagi ada nominal di situ," kata Ketua Dewan Kode Etik UIN Raden Mas Said Surakarta, Syamsul Bakri ditemui di sela-sela rapat Dewan Kode Etik UIN Raden Mas Said Surakarta di Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (8/8/2023).

Baca juga: Dewan Kode Etik UIN RM Said Surakarta Bakal Jatuhi Sanksi Ketua DEMA

Pria yang juga menjabat Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerja Sama UIN Raden Mas Said Surakarta mengatakan, kegiatan PBAK dan Festival Budaya bagi Maba 2023 semua telah dianggarkan oleh universitas.

Mahasiswa tidak boleh melakukan MoU dengan pihak manapun atau lembaga keuangan terkait sponsor.

Menurut dia, MoU dengan sponsor untuk kegiatan mahasiswa harus diketahui pihak kampus.

"Padahal PBAK semua ditanggung oleh universitas. Ada nominal besar sekali, yang fakultas saja cari sponsorship tidak seperti itu. Itu kan rawan macam-macam," sambung Syamsul.

Syamsul mengaku, tidak tahu MoU yang dilakukan DEMA dengan nilai kompensasi Rp 160 juta tersebut dilakukan sponsor pihak mana.

Diketahui, DEMA dalam kegiatan PBAK dan Festival Budaya bekerja sama dengan tiga lembaga keuangan.

Ketiga lembaga keuangan itu antara lain, PT Bank Central Asia Tbk, Akulaku dan PT Bank Aladin Syariah Tbk.

"Nilainya Rp 160 juta dari satu sponsorship. Saya lupa tadi. Pokoknya salah satu dari tiga (sponsor) yang kerja sama dengan DEMA," kata Syamsul.

Syamsul menyampaikan, berdasarkan data ada 300-an Maba 2023 yang melakukan registrasi diduga ke akun pinjol. Diperkirakan masih bisa bertambah karena jumlah itu baru data dari salah satu fakultas. Sementara di UIN Raden Mas Said Surakarta ada lima fakultas.

"Informasi yang ada itu di FIT saja 300an mahasiswa. Belum lagi fakultas lain kita belum tahu," ungkap dia.

Baca juga: Ramai soal Maba UIN Raden Mas Said Surakarta Diminta Registrasi Pinjol, Nasib DEMA Terancam Di-DO

Sebelumnya, DEMA UIN Raden Mas Said Surakarta melalui akun Instragran resminya @demauinsurakarta memberikan pernyataan. DEMA UIN Raden Mas Said Surakarta mengeluarkan Surat Keterangan No.20/379/P.DM/PAN-PBAK/DEMA-U/VIII/2023.

"Telah dikeluarkan Surat Keterangan oleh Panitia PBAK dan Festival Budaya.. Semoga bisa menjadi solusi dan titik cerah bagi semua pihak," tulisnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Regional
Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia 'Manusia Silver'

Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia "Manusia Silver"

Regional
Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Regional
Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Regional
Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Regional
Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Regional
PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

Regional
Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Regional
Hadiri Dharma Santi Nyepi 1946 Saka, Mas Dhito Janji Penuhi Kebutuhan Umat Hindu di Kediri

Hadiri Dharma Santi Nyepi 1946 Saka, Mas Dhito Janji Penuhi Kebutuhan Umat Hindu di Kediri

Regional
Sebanyak 4 Orang Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Berumur di Bawah 20 Tahun Akan Berangkat Tahun Ini

Sebanyak 4 Orang Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Berumur di Bawah 20 Tahun Akan Berangkat Tahun Ini

Regional
Siswi SD di Ambon Jadi Korban Pengeroyokan Sesama Temannya hingga Sesak Napas

Siswi SD di Ambon Jadi Korban Pengeroyokan Sesama Temannya hingga Sesak Napas

Regional
Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Regional
Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Ember, Ada Surat Isinya Titip Anak

Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Ember, Ada Surat Isinya Titip Anak

Regional
Vonis Ditunda, Selebgram Adelia Tutupi Wajah Pakai Map Hindari Kamera

Vonis Ditunda, Selebgram Adelia Tutupi Wajah Pakai Map Hindari Kamera

Regional
Hari Keempat Banjir Luwu, Tim SAR Masih Cari Satu Korban Hilang dan Evakuasi 8 Warga

Hari Keempat Banjir Luwu, Tim SAR Masih Cari Satu Korban Hilang dan Evakuasi 8 Warga

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com