Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Sapi Milik Pensiunan Guru Dibeli Jokowi untuk Kurban di Banten

Kompas.com - 28/06/2023, 15:25 WIB
Acep Nazmudin,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LEBAK, KOMPAS.com- Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli dua sapi dari Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Sapi tersebut kemudian disumbangkan untuk kurban Idul Adha 2023 ke Pemprov Banten.

Sapi yang dibeli Jokowi adalah milik Saban (62) seorang pensiunan guru SMAN 1 Malingping. Dirinya tidak menyangka sapinya akan dibeli oleh orang nomor satu di Indonesia.

"Awal 2023 ada yang cari sapi untuk presiden, punya saya disurvei, prosesnya panjang beberapa kali tahapan pengecekan," kata Saban kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu (28/6/2023).

Baca juga: Jokowi Kirim Sapi Kurban ke Desanya Pratama Arhan di Blora

Setelah bebeapa kali pengecekan mulai dari pengukuran, bobot dan kesehatan, sapi milik Saban dinyatakan memenuhi kriteria sehingga resmi dibeli oleh Presiden Jokowi.

Bukan hanya satu, tapi dua sapi yang dibeli. Masing-masing sapi berbobot 1.050 kilogram dan 925 kilogram.

"Yang satu ton lima puluh kilogram harganya Rp 99 juta, satunya lagi Rp 89 juta," kata Saban.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli dua sapi dari Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Rabu (28/6/2023).Dok. Disnakkeswan Lebak Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli dua sapi dari Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Rabu (28/6/2023).

Menurut Saban, sapi tersebut berusia masing-masing berusia empat tahun. Sapi itu dia beli dari Pandeglang saat berusia satu tahun.

Saban mengaku dirinya baru belajar beternak sapi. Dan dua sapi tersebut adalah sapi pemeliharaannya untuk belajar berternak sapi.

"Alhamdulillah bahagia dibeli Pak Presiden, karena bagaimanapun bisa nambah usaha untuk mengembangkan lagi," kata dia.

Baca juga: Kisah Ilham, Bocah Kelas 5 SD yang Beli Kambing Kurban, 5 Tahun Sisihkan Uang Sakunya

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Lebak Rahmat Yuniar mengatakan sapi milik Saban memenuhi kriteria untuk dibeli oleh Presiden Jokowi karena bobotnya mencapai satu ton.

Selain itu kedua sapi tersebut juga sudah vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) sehingga dinyatakan sehat.

Menurut Rahmat, kedua sapi tersebut akan dikirim ke Masjid Al Bantani Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten dan satu ekor lagi ke Tangerang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com