Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Jadi Relawan Pemenangan Ganjar, Seorang Pria di Kubu Raya Kalbar Mundur dari ASN

Kompas.com - 08/06/2023, 19:25 WIB
Hendra Cipta,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PONTIANAK, KOMPAS.com - Seorang aparatur sipil negara (ASN) Mohammad Fauzan nekat mengundurkan diri karena ingin menjadi relawan pemenangan Ganjar Pranowo.

Saat ini, Mohammad Fauzan diangkat sebagai Ketua DPD Rumah Jokowi Kalbar dan menyatakan diri mendukung Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden 2024.

"Sudah saya ajukan (pensiun dini) dan sudah dalam proses. Semua ini saya lakukan demi memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang," kata Fauzan, melalui keterangan tertulis, Kamis (8/6/2023).

Fauzan menyatakan, siap memenangkan Ganjar Pranowo di 14 kabupaten dan kota Kalbar.

Baca juga: Ditanya Siapa Cawapres yang Akan Mendampinginya, Ganjar: Ngurusi Rakyat Dulu

“Bahkan kami telah membentuk perwakilan di tingkat kecamatan dan telah siap menyambut Program Ganjar dan memenangkannya," tegas Fauzan.

Fauzan menegaskan, telah merumuskan program Ganjar yang notabene sebagai program nasional dari Rumah Jokowi, yakni 4G For Ganjar.

"Mulai detik ini juga kami sudah bekerja melalui simpul-simpul jaringan kami di daerah. Melalui Program 4G for Ganjar, kami siap dan yakin Ganjar Pranowo akan menang mutlak di Kalbar,” ucap Fauzan.

Sebelumnya, Relawan Rumah Jokowi mendeklarasikan dukungannya kepada bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan (PDIP) sekaligus Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.

Baca juga: Diminta Nyanyi oleh Ganjar, Anak TK di Kendal Ini Menyanyi Lagu Jaka Tingkir

Menurut Ketua Umum Rumah Jokowi Yonathan Yongki, dalam keterangan tertulis, dukungan tersebut diberikan oleh pihaknya karena mereka menilai Ganjar merupakan sosok pemimpin yang mampu menjamin pembangunan Indonesia yang berkelanjutan.

"Kami menyimpulkan pemimpin yang menjamin akan terjadinya pembangunan yang berkelanjutan adalah Ganjar Pranowo sehingga seluruh pendukung perwakilan Jokowi akan mendukung secara penuh Ganjar Pranowo," kata Yongki, usai pendeklarasian dukungan Rumah Jokowi terhadap Ganjar di Pilpres 2024, di Kawasan Menteng, Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com