Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rawat Anak Majikan yang "Down Syndrome", Siti Aisah Dapat Dukungan dari TKI di Taiwan

Kompas.com - 06/06/2023, 06:36 WIB
Farida Farhan,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Siti Aisah (37), warga Karawang yang merawat anak mantan majikan yang menderita down syndrome, mendapat dukungan dari pekerja migran Indonesia (PMI) di Taiwan dan kerabatnya.

"(Setelah video yang diunggah di TikTok viral) banyak yang menghubungi, temen-temen (PMI dan eks PMI di Taiwan) banyak yang mendukung. Bahkan, ada orang Taiwan (majikan PMI) yang ikut video call mendukung saya," ujar Siti kepada awak media, Sabtu (4/6/2023).

Siti mengatakan, selain itu, juga ada pengusaha muda asal Taiwan yang terenyuh dan memberikan bantuan untuk perawatan Huang Che Ming atau Siau Huang, anak mantan majikannya.

Baca juga: Cerita Siti Aisah Bawa Pulang dan Rawat Anak Majikan dari Taiwan yang Derita Down Syndrome

Tak hanya itu, para kerabat Siti juga mendukung dan salut kepada Siti dan kisah perjalanan hidup Huang Che Ming.

Sebab, sejauh ini Siti tak pernah bercerita kepada kerabatnya tentang kondisi Huang ataupun keluarga Huang.

"Biasanya kalau ada yang tanya, ibunya (Huang) nelepon enggak? Saya jawab, 'Iya telepon'. Padahal, (keluarga Huang) tidak menanyakan sama sekali," ujar Siti.

Sebelumnya, Siti mengungkap alasan ia mengunggah kondisi Huang Che Ming di media sosial lantaran kesulitan berkomunikasi dengan kakak perempuan Huang.

Sebab, pesan yang ia kirim tak direspons. Bahkan, salah satu nomor pada aplikasi pesan diblokir.

Baca juga: Alasan Lain Siti Rawat Anak Majikan yang Down Syndrome, Suntik Mati

"Tujuan saya biar dia lihat adiknya. Saya enggak tahu kalau viral," ujarnya.

Siti berharap Long, kakak Huang Che Ming, merespons dan membuka komunikasi demi kebaikan bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Update Erupsi Gunung Ruang, Hujan Abu di Bandara Sam Ratulangi dan Status Tanggap Darurat

Update Erupsi Gunung Ruang, Hujan Abu di Bandara Sam Ratulangi dan Status Tanggap Darurat

Regional
Mengabdi Tanpa Batas meski Honor Setipis Kertas...

Mengabdi Tanpa Batas meski Honor Setipis Kertas...

Regional
Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com