Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Pemudik Gratis dengan Kapal Perang KRI 592 Tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

Kompas.com - 19/04/2023, 16:09 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com – Ratusan pemudik gratis menggunakan kapal perang KRI Banjarmasin 592 dari Jakarta baru saja bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas, Rabu (19/4/2023).

Para penumpang tiba pada pukul 12.30 WIB.

Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Semarang, Kolonel Marinir Hariyono Masturi mengatakan, fasilitas mudik gratis dengan menggunakan kapal perang ini diperuntukkan bagi masyarakat untuk menekan kecelakaan lalu lintas.

"Kami akan memberikan suatu jaminan keamanan. Khusunya bagi pengendara sepeda motor. Sesuai dengan judulnya mudik asik gratis khususnya sepeda motor karena naik sepeda motor sangat riskan apalagi kalau ada bapak, ibu, anaknya dua lagi, itu sangat berbahaya," papar Haryono, Rabu.

Baca juga: Temuan KNKT Kecelakaan Karambol di Tol Semarang-Solo yang Tewaskan 8 Orang: Truk 70 Ton Melaju dengan Gigi Tinggi

Pihaknya menyebut tidak sembarang orang dapat berlayar dengan KRI.

Sehingga, ini sekaligus menjadi momen wisata sembari menuju kampung halaman bagi ratusan perantau yang ikut menumpangi kapal itu.

"Yang jelas KRI tidak semua bisa naik, kemarin festival dermaga warga hanya bisa menyaksikan naik kapal perang foto-foto, ini tidak semua orang sampai ikut berlayar sehingga sekalian mudik dan tamasya," kata dia.

Dalam memberi tumpangan mudik gratis, KRI punya banyak fasilitas yang memadai.

Baznas RI juga ikut bekontribusi memenuhi kebutuhan makanan para penumpang di dalamnya.

"Fasilitas di KRI bagus juga karena ini KRI yang terbaik untuk Angkatan Laut. Punya ruang bagus fasilitas bagus ada air panas seperti di hotel," kata dia.

Dari sekitar 800 pendaftar, pihaknya mencatat sekitar 400 penumpang yang ikut berlayar ke Semarang.

Ia harap, pada program mudik balik ke Jakarta nantinya animo masyarakat meningkat dan kapasitas kapal terpenuhi.

"Kalau kapasitas memang sesuai kamarnya 400. Namun, kami juga siapkan tenda juga dan fasilitasi untuk alasnya. Lalu juga kamar mandi makan kami fasilitasi," ucap dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com