Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Sebut Mudik Sudah Dimulai, Polisi Siapkan Sejumlah Rekayasa Jalan

Kompas.com - 15/04/2023, 16:34 WIB
Agie Permadi,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan bahwa mudik sudah dimulai.

Polri siap menghadapi arus mudik 2023 ini dengan melakukan sejumlah rekayasa jalan untuk mengelola perjalanan mudik masyarakat.

"Dalam kesempatan ini saya mengingatkan kepada masyarakat karena saat ini sebentar lagi kita masuk dalam rangkaian kegiatan mudik, yang sudah dimulai dari kemarin," ucap Listyo usai menyerahkan paket 30.000 sembako di Lembaga Amil Zakat (LAZ) Persis, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Bandung, Sabtu (15/4/2023).

Baca juga: TNI Angkatan Laut Buka Program Mudik Gratis Pakai Kapal Perang, Rute Jakarta-Surabaya

Dikatakan, guna mengawal mudik ini, operasi ketupat akan digelar agar kegiatan tahunan jelang Idul Fitri ini bisa berjalan dengan lancar. 

"Walaupun mungkin pasti juga akan terjadi peningkatan terkait dengan kondisi kemacetan karena kapasitas jalan yang diisi dengan volume yang lebih besar dari biasanya," ucapnya.

Selain itu, kata Listyo, rekayasa lalu lintas pun harus dilakukan agar proses perjalanan mudik dapat terkelola dengan baik, sehingga masyarakat bisa sampai tujuan dengan lancar dan selamat. 

"Sehingga kita perlu mengadakan rekayasa mulai dari ganjil genap, one way, contraflow, sampai dengan rekayasa lainnya yang tentunya ini kita lakukan agar proses perjalanan mudik betul-betul bisa terkelola dengan baik," ucapnya.

Baca juga: Polisi Temukan 1,5 Kg Ranjau Paku di Jalur Mudik Pantura Karawang

Kedatangan Kapolri ke Persis ini pun dalam rangka mendistribusikan sembako bagi masyarakat yang terdampak. Sebanyak 30.000 paket sembako diberikan Polri melalui LAZ Persis. 

"Bantuan bagi masyarakat yang terdampak karena memang ada fluktuasi biasanya di bulan ramadhan terkait harga sembako," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berpelukan Mesra di Tengah Isu Maju Pilkada Jateng, Hendi dan Luthfi Sempat Bahas Politik

Berpelukan Mesra di Tengah Isu Maju Pilkada Jateng, Hendi dan Luthfi Sempat Bahas Politik

Regional
6 Kios Terbakar di Kampar, Karyawan Penjual Bakso Tewas

6 Kios Terbakar di Kampar, Karyawan Penjual Bakso Tewas

Regional
Proyek Jalur Pansela Akan Dilanjutkan, Bupati Banyuwangi Paparkan 3 Paket Rencana Pembangunan

Proyek Jalur Pansela Akan Dilanjutkan, Bupati Banyuwangi Paparkan 3 Paket Rencana Pembangunan

Regional
Hampir 2 Tahun Pembunuhan Iwan Boedi Tak Terungkap, Keluarga Korban Takut Kasusnya Hilang

Hampir 2 Tahun Pembunuhan Iwan Boedi Tak Terungkap, Keluarga Korban Takut Kasusnya Hilang

Regional
Pj Bupati Tangerang Terima Sertifikat Indikasi Geografis Rambutan Parakan

Pj Bupati Tangerang Terima Sertifikat Indikasi Geografis Rambutan Parakan

Regional
Soal Lumbung Pangan Nasional, Bupati Lamongan: Tak Hanya Kualitas Tanaman, Regenerasi Petani juga Penting

Soal Lumbung Pangan Nasional, Bupati Lamongan: Tak Hanya Kualitas Tanaman, Regenerasi Petani juga Penting

Regional
Potongan Tulang Manusia Kembali Ditemukan di Parit Pontianak

Potongan Tulang Manusia Kembali Ditemukan di Parit Pontianak

Regional
2 Bakal Calon Independen Wali Kota Lhokseumawe Tak Memenuhi Syarat

2 Bakal Calon Independen Wali Kota Lhokseumawe Tak Memenuhi Syarat

Regional
Perjuangan Buruh Panggul Semarang, Rela Jual Motor dan Menabung Puluhan Tahun demi Naik Haji

Perjuangan Buruh Panggul Semarang, Rela Jual Motor dan Menabung Puluhan Tahun demi Naik Haji

Regional
Gerakan Sekolah Sehat Diluncurkan, Bupati Blora: Semoga Bisa Bermanfaat

Gerakan Sekolah Sehat Diluncurkan, Bupati Blora: Semoga Bisa Bermanfaat

Regional
Gara-gara Tato, Pria di Banyumas Tewas Ditusuk Temannya

Gara-gara Tato, Pria di Banyumas Tewas Ditusuk Temannya

Regional
Kapolres Sikka Klarifikasi soal Video Viral Anggota Polisi Merokok dan Minum Miras dengan 4 Wanita

Kapolres Sikka Klarifikasi soal Video Viral Anggota Polisi Merokok dan Minum Miras dengan 4 Wanita

Regional
Tiap Hari Dicabuli Ayah Kandung, Siswi SD Mataram Melukai Tangannya Sebelum Lapor Polisi

Tiap Hari Dicabuli Ayah Kandung, Siswi SD Mataram Melukai Tangannya Sebelum Lapor Polisi

Regional
Pungli Penerbitan Surat Tanah, Lurah di Singkawang Ditangkap Polisi

Pungli Penerbitan Surat Tanah, Lurah di Singkawang Ditangkap Polisi

Regional
Sudah Daftar Parkir Berlangganan, Ketua Komisi I DPRD Batam Tetap Ditagih Tarif Parkir

Sudah Daftar Parkir Berlangganan, Ketua Komisi I DPRD Batam Tetap Ditagih Tarif Parkir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com