Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Pria di Batang Bunuh Selingkuhan, Ingin Kuasai Motor Korban untuk Bayar Utang

Kompas.com - 24/02/2023, 21:02 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Muta'alimin (22), warga Desa Jambangan, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, Jawa Tengah ditangkap atas kasus pembunuhan.

Korban adalah Magfiroh (25) yang tak lain selingkuhan pelaku.

Kasus pembunuhan terungkap saat warga menemukan mayat perempuan yang mengenakan jas hujan di kebung singkong di Dukuh Pencar, Kecamatan Limpung pada Kamis (23/2/2023).

Saat ditemukan, posisi mayat telentang dengan mulut mengeluarkan busa, dan masih menggunakan jas hujan berwarna biru.

Tidak jauh dari tubuh korban, ditemukan sebuah helm. Belakangan korban diketahui sebagai Maghfiroh (23) warga Desa Pungangan Desa Wonokerso, Kecamatan Limpung.

Baca juga: Misteri Mayat Perempuan Berjas Hujan di Kebun Singkong di Batang, Diduga Dibunuh Teman Dekat

Dibunuh selingkuhan

Kapolres Batang AKBP Saufi Salamun mengatakan korban dan pelaku menjalin hubungan asmara selama tiga tahun, walau masing-masing telah memiliki pasangan sah.

"Tersangka dan korban bekerja di tempat yang sama, mereka menjalin hubungan meski korban sudah punya suami dan tersangka sudah punya istri," kata Kapolres Batang AKBP Saufi Salamun, pada Jumat (24/2/2023).

Ia mengatakan pelaku sudah merencanakan pembunuhan dua hari sebelum kejadian. Ia nekat menghabisi teman dekatnya karena terlilit utang di koperasi sebesar Rp 10 juta.

Rencananya ia akan mecuri motor milil korban dan menjualnya untuk membayar utang.

Baca juga: Tahanan di Polsek Batang Kuis Deli Serdang Tewas Gantung Diri dengan Kaos Singlet

Menurut Saufi, modus pelaku adalah mengajak korban untuk bertemu. Pelaku kemudian meminta Maghfiroh pamit ke suaminya pulang telat karena lembur.

Mereka berdua kemudian janjian untuk bertemu pada Kamis dini hari dan keluar bersama dengan mengendarai motor korban.

"Pada Kamis dinihari pelaku ini janjian dengan korban setelah pulang kerja di kosan pelaku, sekitar pukul 00.30, korban diajak pergi oleh pelaku mengendarai sepeda motor korban, hingga berhenti di perkebunan di Desa Rowosari, Limpung, disitulah pelaku membunuh korban," tuturnya.

Pelaku membunuh dengan cara mencekik korban hingga meninggal dunia, lalu meninggalkannya di kebun singkong.

"Tersangka ini berdiri di samping sebelah kiri korban, kemudian mencekik bagian leher korban menggunakan kedua tangan berkisar lebih dari satu menit dengan sekuat tenaga," ujar dia.

Baca juga: Muncul Wacana Kaesang Dipasangkan dengan Wihaji Dalam Pilkada Batang 2024, Gibran: Yo Apik

"Saat itu korban berusaha melepaskan cekikan tersebut, akan tetapi tersangka mencekik dengan semakin kuat sehingga korban lemas dan terjatuh, setelah memastikan korban telah meninggal, lalu tersangka meletakkan helm korban dan meninggalkan lokasi dengan membawa motor korban," terangnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakau, Penumpang Speed Boat dari Malaysia Diamankan, Ditemukan 142 Gram Sabu-sabu

Sakau, Penumpang Speed Boat dari Malaysia Diamankan, Ditemukan 142 Gram Sabu-sabu

Regional
TNI AL Tangkap Penumpang 'Speedboat' dari Malaysia Saat Sakau

TNI AL Tangkap Penumpang "Speedboat" dari Malaysia Saat Sakau

Regional
Kakak Kelas Diduga Setrika Dada Juniornya di Semarang Diduga karena Masalah Salaman

Kakak Kelas Diduga Setrika Dada Juniornya di Semarang Diduga karena Masalah Salaman

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Regional
[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

Regional
Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Regional
Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com