Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tutup Festival Pelajar Nusantara 2022 di Solo, Menpora: Hindari Perilaku Negatif

Kompas.com - 31/10/2022, 12:17 WIB
Labib Zamani,
Khairina

Tim Redaksi

 

SOLO, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menutup Festival Pelajar Nusantara 2022 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Senin (31/10/2022).

Festival Pelajar Nusantara dihadiri sekitar 22.000 pelajar SMP/SMA/ sederajat secara luring di Solo dan ribuan pelajar lainnya di seluruh Indonesia secara daring.

Zainudin berharap penyelenggaraan Festival Pelajar Nusantara tidak hanya dilaksanakan tahun ini. Tetapi bisa kembali dilaksanakan pada tahun yang akan datang.

Baca juga: Solo Great Sale 2022 di Solo Ditutup, Nilai Transaksi Capai Rp 2,9 Triliun

Festival Pelajar Nusantara ini diselenggarakan oleh Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia.

"Karena RRI ini jangkauannya seluruh Indonesia. Bahkan di hampir seluruh kota dan kabupaten yang ada itu ada RRI-nya. Maka salah satu perannya adalah menyampaikan informasi-informasi yang positif yang membangkitkan rasa optimisme khususnya di kalangan para pelajar dan menghindarkan kepada perilaku-perilaku yang negatif," kata Zainudin dalam penutupan Festival Pelajar Nusantara 2022 di Solo, Jawa Tengah, Senin.

Baca juga: Putus Dampak Mitos Perang Bubat, Akan Ada Jalan Siliwangi di Solo dan Jalan Surakarta di Jabar

Di samping itu, lanjut Zainudin, informasi yang disampaikan khususnya dalam kegiatan pelajar harus lebih variasi.

Kemenpora akan memberikan dukungan penuh kepada RRI dalam menyampaikan informasi positif kepada kalangan pelajar Indonesia.

Zainudin juga mengingatkan kepada kalangan pelajar terhadap pentingnya persatuan dan kesatuan. Para pelajar harus meneladani pendiri bangsa Indonesia. Tanpa persatuan dan kesatuan bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak akan terwujud.

"Kita berasal dari latar belakang yang berbeda sangat rawan untuk bisa pecah. Oleh karena itu saya minta betul kesadaran kita seluruh semua elemen bangsa untuk kita selalu setiap saat ingat bahwa kita berasal dari latar belakang yang berbeda, maka kita harus rawat Kebhinnekaan ini. Kita tidak boleh lelah merawat persatuan, merawat Kebhinnekaan ini," ungkap Zainudin.

Lebih jauh Zainudin mengatakan, menghindarkan pelajar dari perilaku penyalahgunaan narkoba dan aksi terorisme sangatlah penting.

"Kita jaga pelajar kita mumpung mereka masih dalam usia-usia seperti ini (muda). Maka kita jaga betul menghindari perilaku-perilaku negatif yang kalau kita biarkan itu akan tumbuh dan berpengaruh merusak bangsa ini," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com