Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Situ Patenggang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Kompas.com - 25/05/2022, 17:07 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Situ Patenggang merupakan danau yang berada di kawasan obyek wisata alam.

Lokasi Situ Patenggang terletak di Jalan Raya Ciwidey, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat.

Kawasan yang terletak di selatan Kota Bandung ini memiliki pemandangan alam yang indah dan menyejukkan.

Daya Tarik Situ Patenggang

Situ Patenggang merupakan istilah yang berasal dari bahasa Sunda. Situ berarti danau dan Patenggang berasal dari kata pateang-teangan yang artinya saling mencari.

Situ Patenggang memiliki luas sekitar 60 hektar dengan keindahan alam sekitarnya, seperti perkebunan teh Rancabali serta hutan pinus cagar alam Patenggang yang asri dan sejuk.

Wisatawan yang ingin mencari tempat wisata berudara sejuk, maka Situ Patenggan dapat menjadi pilihannya.

Wisatawan dapat menikmati keindahan alam sekeliling dengan menggunakan speed boat, perahu dayung warna-warni, sepeda air, dan perahu bebek.

Disekitar situ juga tersedia kios pedagang yang menjajakan makanan khas Ciwidey, seperti stoberi.

Baca juga: Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali, Resor Tepi Situ Patenggang yang Indah

Fasilitas lain di kawasan ini, yaitu mushola, area parkir, kamar mandi, dan rumah makan.

Konon, Situ Patenggang terkait dengan cerita yang berkembang di masyarakat tentang kisah cinta putra prabu dan putri titisan dewi.

Mereka adalah Ki Santang dan Dewi Rengganis yang berpisah sekian lama. Karena, rasa cinta yang begitu dalam, akhirnya mereka dipertemukan kembali di suatu tempat yang sekarang dinamakan Batu Cinta.

Kemudian, Dewi Rengganis minta dibuatkan sebuah danau dan sebuah perahu untuk berlayar. Perahu ini yang sekarang menjadi sebuah pulau berbentuk hati (Pulau Asmara).

Dari cerita tersebut berkembanglah sebuah mitos. Untuk pasangan kekasih yang ingin hubungannya langgeng, mereka bisa datang ke Situ Patenggang, singgah di batu cinta, dan mengelilingi pulau asmara yang senantiasa akan mendapatkan cinta yang abadi.

Situ PatenggangShutterstock Situ Patenggang

Harga Tiket Masuk Situ Patenggang

Harga tiket di Situ Patenggang akan dibedakan untuk wisatawan lokal dan wisatawan asing. 

Bagi wisatawan lokal akan dikenakan biaya sekitar Rp 18.000 pada hari kerja dan Rp 20.500 pada hari libur.

Baca juga: Situ Patenggang dan Cinta Abadi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com