Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Pelatih Penganiaya Atlet Muaythai di Balikpapan Jadi Tersangka

Kompas.com - 15/04/2022, 17:19 WIB
Ahmad Riyadi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Mantan pelatih yang menganiaya atlet Muaythai Balikpapan bernama Muhammad Nur Fadhillah, atau yang akrab disapa Dilla (20) ditetapkan tersangka. Hal ini setelah hasil visum Dilla keluar yang menjadi barang bukti kepolisian.

Kasat Reskrim Polresta Balikpapan, Kompol Rengga Puspo Saputro membenarkan kabar tersebut. Ia mengatakan saat ini pelaku berinisial HP telah ditahan di Polsek Balikpapan Utara untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca juga: Terungkap, Ini Motif Pelatih Muaythai Aniaya Mantan Atletnya

"Sudah ditetapkan tersangka. Dan saat ini dalam proses penyidikan lebih lanjut," ungkapnya pada Jumat (15/4/2022).

Hasil visum yang keluar, korban mengalami luka memar di wajah, tulang hidung patah, hingga bergeraknya tengkorak belakang.

Hasil visum inilah yang dijadikan barang bukti oleh petugas sekaligus keterangan dari sejumlah saksi.

"Sudah ada beberapa saksi yang diperiksa. Barang buktinya adalah hasil visum korban," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, Kanit Reskrim Polsek Balikpapan Utara, AKP Subari mengatakan motif pelaku karena sakit hati lantaran perlengkapan latihan yang diberikan kepada korban tidak dikembalikan.

Korban lantas dituding maling oleh pelaku melalui unggahan sosial media instagramnya. Ditambah lagi hengkangnya Dilla dari klub binaannya yakni Balikpapan Fighter Club (BFC) semakin membuat pelaku sakit hati.

"Motifnya itu karena pelaku ini sakit hati. Korban ini mantan muridnya dulu, terus ada barang-barang untuk latihan yang masih sama korban. Terus korban ini sudah bukan muridnya lagi," ungkap Subari.

Kasus penganiayaan itu terjadi pada Selasa (12/4) sekira pukul 10.30 wita. Saat itu Dilla mendatangi rumah pelaku di kawasan Grand City bersama dua rekannya.

Namun setibanya di sana, ia dipisahkan dari dua rekannya dan pelaku langsung melayangkan sejumlah pukulan kepada korban. Dilla pun babak belur dan langsung melapor ke Polsek Balikpapan Utara.

Baca juga: Polisi Amankan Pelatih Muaythai Balikpapan yang Diduga Aniaya Mantan Atletnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Regional
Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Regional
Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Regional
Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Regional
Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program 'Sekolah Sisan Ngaji'

Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program "Sekolah Sisan Ngaji"

Regional
Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Regional
Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Regional
Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Regional
Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia 'Manusia Silver'

Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia "Manusia Silver"

Regional
Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Regional
Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Regional
Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Regional
Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Regional
PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

Regional
Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com