Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulang Kondangan, 4 Orang Tewas Saat Mobil yang Ditumpangi Terseret Banjir di Atas Jembatan

Kompas.com - 01/03/2022, 17:09 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Empat orang yang berasal dari satu keluarga tewas saat mobilnya terseret banjir pada Minggu (27/2/2022).

Peristiwa tersebut terjadi saat mobil yang ditumpangi para korban melintas di Jeebatan Lau Simeme, Kecamatan Delitua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Empat korban tewas adalah P (30) dan anak serta keponakannya yakni A (2), F (14) dan S (12).

Sementara R, suami P yang berada di belakan kemudia berhasil menyelamatkan diri saar air menyeret mobil yang dikemudikannya.

Baca juga: Banjir Terjang Serang dan Pandeglang, Warga Terdampak Mulai Mengungsi

Pulang dari kondangan

Peristiwa tragis tersebut terjadi pada Minggu malam sekitar pukul 23.00 WIB.

Saat itu mobil Toyota Avanza yang dikendarai R bersama istri serta keponakannya melintas di Jembatan Lau Simeme.

Mereka baru pulang dari kondangan di Pasar 9, Kecamatan Biru-buru, Deli Serdang dan hendak pulang ke rumah di Desa Jati Kesumua, Kecamatan Namorambe.

Saat melintas, kondisi jembatan sedang banjir karena air sungai yang meluap. Mengetahui hal tersebut, R tepa melanjutkan perjalanan.

Baca juga: Banjir di Serang, Seorang Nenek Ketakutan Digendong Petugas Saat Dievakuasi ke Tempat Aman

Hingga akhirnta mobil tersebut terseret arus dan terjun ke sungai melalui sisi kiri jembatan.

"Jam 11-an gitu, orang ini baru pulang undangan. Rupanya jalan di jembatan itu airnya deras terus terseret mobilnya masuk ke sungai," kata Aldi, warga sekitar pada Senin (28/2/2022).

Sempat diingatkan warga

Sebelum kejadian tersebut, warga sekitar sempat mengingatkan rombongan keluarga tersebut.

Beberapa warga yang berjaga mengingatkan agar mereka tidak melewati jembatan, namun sopit tetap tancap gas.

Baca juga: Nekat Terobos Banjir, Mobil Milik Polisi Hanyut Terseret Arus, Sempat Diperingatkan Warga

Begitu melewati jembatan sekira satu meter, mobil tersebut terjun ke sungai dan terseret arus.

"Di sana sudah dicegat, sungai banjir nggak bisa lewat. Jadi begitu air naik, dia turun ke bawah jembatan langsung hanyut," kata Budi Ginting, warga sekitar, Senin.

Budi melanjutkan, saat mobil tersebut tercebur, sopir berhasil menyelamatkan diri. Sementara istri, anak, dan keponakannya terbawa arus sungai dan tewas.

Baca juga: Terseret Arus Sungai, Nenek Berusia 90 Tahun Ditemukan Tewas Tersangkut di Pohon

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com