Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

26 Tahun Selamatkan Penyu, Ini Kisah Karel Indey Pelopor Konservasi dari Kampung Yawena Papua

Kompas.com - 30/09/2021, 10:50 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Karel Indey (65), adalah tokoh pelopor pelestarian penyu di Kampung Yewena, Distrik Depapre, Jayapura, Papua.

Selama 26 tahun, ia menyelamatkan penyu dari maraknya perburuan yang terjadi di kampungnya.

Dikutip dari Tribun Papua, Karel pertama kali menyelamatkan telur-telur penyu pada tahun 1995. Saat itu masih banyak warga yang konsumi telur penyu.

Karena penasaran, ia pun meminta tiga butir telur penyu kepada warga. Saat itu Karel ingin tahu apakah telur penyu tetap bisa menetas walau dipindahkan dari liang tempat induknya bertelur.

Baca juga: Danau Sentani dan Legenda Penunggang Naga di Papua

"Awalnya di tahun 1995, saya melihat banyaknya masyarakat yang makan telur Penyu, lalu saya minta 3 butir telur, untuk menetaskannya," kata Karel, Kamis (30/9/2021).

Dari rasa penasarannya, Ia pun membawa telur tersebut ke rumahnya, yang berdekatan dengan pantai.

Tak disangka beberapa bulan kemudian, tiga butir telur yang ada di pantai itu menetas menjadi tiga penyu yang mungil dan sehat.

Sejak itu Karel Indey rutin menetaskan telur penyu setiap musim di Kampung Yewena.

Baca juga: Video Viral Pembentangan Bendera Merah Putih Sepanjang 700 Meter di Bukit Tungkuwiri dengan Indahnya Pemandangan Danau Sentani

"Dari situ, saya mulai tertarik menetaskan telur Penyu, saya mulai mencoba untuk memberikan pemahaman ke masyarakat untuk kurangi mengkonsumsi telur Penyu," jelasnya.

Dari penetasan yang dilakukan Karel, jenis Penyu Lekang paling banyak dihasilkan.

Karel berkisah, sejak berhasil menetaskan telur Penyu tersebut, ia mengajak keluarganya untuk ikut membantu melestarikan Penyu.

"Kami dapati telur Penyu di Pantai Sawayepa, lalu bawa ke rumah, dan menetaskannya kembali ke pantai itu," ujarnya.

Baca juga: Menjaga Tradisi Seni Lukis Khombow Khas Asei Sentani Papua

Walaupun sudah berusia senja, Karel masih rutin memantau titik-titik, yang menjadi spot tempat penyu bertelur di Pantai Sawayepa.

Hingga kini dirinya bisa menetaskan ratusan ekor telur Penyu Lekang, dan dilepaskannya langsung ke pantai, yang tak begitu jauh dari rumahnya.

"Kita harapkan, perbuatan baik kepada alam itu bisa menjadi contoh untuk anak cucu di masa mendatang," tandasnya.

Baca juga: Tak Ada Sinyal Telepon dan Internet di Kampung Skouw Mosso Kota Jayapura Papua

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Regional
Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Regional
Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Regional
Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Regional
Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program 'Sekolah Sisan Ngaji'

Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program "Sekolah Sisan Ngaji"

Regional
Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Regional
Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Regional
Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Regional
Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia 'Manusia Silver'

Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia "Manusia Silver"

Regional
Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Regional
Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Regional
Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Regional
Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Regional
PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

Regional
Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com