Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upacara 17 Agustus di Kampung Ini Pakai Tiang Listrik untuk Kibarkan Bendera, Warga Pun Terharu

Kompas.com - 18/08/2021, 10:51 WIB
Irwan Nugraha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) di Kampung Situbeet, Kelurahan Cipari, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, sangat khidmat diikuti seluruh elemen masyarakat wilayah itu dengan protokol kesehatan (prokes) ketat, Selasa (17/8/2021).

Terlihat ada yang unik saat upacara dilangsungkan dengan formasi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) lengkap dengan menaikan bendera merah putih di sebuah tiang listrik lapangan terbuka kampung tersebut.

Upacara Kemerdekaan itu dipimpin langsung oleh Ketua RW setempat dan diikuti oleh semua elemen masyarakat dengan berbagai kreasi pakaian yang sangat kompak.

Baca juga: PPKM Jawa-Bali, Hanya Tasikmalaya dan Sampang Daerah dengan Aturan Level 2

Meski demikian, upacara kemerdekaan berlangsung khidmat dan lancar sampai beberapa warga terlihat menangis haru saat pembacaan Teks Proklamasi oleh salah seorang tokoh masyarakat setempat.

"Kami masyarakat di sini berinisiatif bersama para pemuda untuk menggelar upacara Kemerdekaan RI hari ini tanggal 17 Agustus. Semua petugas upacara, mulai Paskibraka dan petugas lainnya semuanya berasal dari Situbeet, di sini. Sengaja dilakukan pengibaran di tiang listrik, karena posisinya pas di tengah lapang dan ini baru kali pertama di kami melakukan upacara Kemerdekaan yang biasanya terpusat di Kelurahan," jelas Yayat Mulyana, ketua Rukun Warga (RW) 08 Situbeet, kepada Kompas.com seusai Upacara Kemerdekaan, Selasa siang.

Perhelatan Upacara Kemerdekaan ini sengaja digelar karena warga sudah kangen dengan peringatan hari besar Indonesia dan sudah 2 tahun lebih di wilayahnya tak menggelar selama Pandemi Covid-19.

Baca juga: HUT Ke-76 RI, Pemerintah dan Warga Desa Wisata Kojadoi Upacara di Atas Perahu

Upacara disiapkan mendadak dalam semalam

Upacara pun disiapkan secara mendadak, dalam satu malam latihan secara serius oleh para petugas, mulai dari kalangan pemuda-pemudi, anak-anak sampai tokoh masyarakat.

"Persiapan satu malam saja kemarin. Kebetulan banyak pemuda yang aktif di Paskibraka sekolahnya, Alhamdulillah, lancar, khidmat dan sangat mengharukan sekali. Meski di tiang bendera seadanya pakai tiang listrik, tapi maknanya sangat dalam sekali," tambah Yayat.

Dengungan suara lagu Indonesia Raya dan 17 Agustus 1945 terdengar semangat dikumandangkan masyarakat Situbeet meski melaksanakan Upacara Kemerdekaan seadanya.

"Kami sangat bangga kepada seluruh warga di kampung kami, karena sangat antusias dan khidmat mengikuti rentetan Upacara Kemerdekaan sampai selesai," pungkasnya.

Baca juga: [POPULER NUSANTARA] Saat Ayah Bahagia Melihat Anaknya Jadi Paskibraka di Istana Negara | Pesan Gubernur Papua Saat Upacara HUT ke-76 RI

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

Regional
Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncangan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncangan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Regional
Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Regional
Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Regional
Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Regional
Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Regional
Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Regional
Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Desa di Purworejo Ini Terbangkan 'Drone' untuk Basmi Hama Wereng

Desa di Purworejo Ini Terbangkan "Drone" untuk Basmi Hama Wereng

Regional
Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Indekos

Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Indekos

Regional
Gagalkan Penyelundupan Senpi dan Amunisi ke KKB Papua, 10 Polisi di Ambon Dapat Penghargaan

Gagalkan Penyelundupan Senpi dan Amunisi ke KKB Papua, 10 Polisi di Ambon Dapat Penghargaan

Regional
Mayat Perempuan Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Mungkung Sragen

Mayat Perempuan Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Mungkung Sragen

Regional
Setubuhi Pacar Berkali-kali, Pemuda di Nunukan Ditangkap Polisi

Setubuhi Pacar Berkali-kali, Pemuda di Nunukan Ditangkap Polisi

Regional
Dua Gempa Besar Guncang Seram Timur Maluku, BPBD: Tak Berdampak Kerusakan

Dua Gempa Besar Guncang Seram Timur Maluku, BPBD: Tak Berdampak Kerusakan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com