Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dinkes Jember: Tempat Isolasi Terpusat Hotel Kebonagung Sudah Terisi 11 Orang

Kompas.com - 28/07/2021, 12:03 WIB
Bagus Supriadi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com – Tempat isolasi terpusat di Hotel Kebonagung, Kabupaten Jember sudah mulai terisi. Tercatat 11 orang menempati tempat isolasi tersebut.

Mereka terdiri dari delapan pekerja migran Indonesia yang sebelumnya dikarantina di Hotel Bandung Permai dan tiga warga Kecamatan Patrang.

Baca juga: Insentif Tenaga Kesehatan Jember Capai Rp 52 Miliar, Kepala Daerah yang Tak Bayar Terancam Dicopot

“Untuk Hotel Kebonagung, saat ini terisi 11 orang,” kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Jember Wiwik Supartiwi dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi D DRPD Jember, Selasa (27/7/2021).

Menurut dia, 11 warga tersebut menjalani isolasi terpusat sejak Senin (26/7/2021). Pemkab Jember menyediakan tempat isolasi untuk 66 warga, kemudian tiga tenda darurat untuk 60 orang. Hotel tersebut bisa menampung total 126 orang.

“Ini sesuai amanat kementerian dan gubernur untuk memutus mata rantai Covid-19,” ucap dia.

Ia berharap hotel tersebut bisa dimanfaatkan warga untuk menjalani isolasi terpusat. Pemkab Jember menggandeng rukun warga, rukun tetangga, dan tokoh masyarakat untuk memberikan pemahaman agar warga mau menempati tempat isolasi terpusat.

“Tidak mudah melakukan evakuasi, banyak warga yang tidak mau untuk isolasi terpusat,” papar dia.

Wiwik menambahkan, warga terpapar Covid-19 yang ingin menjalani isolasi terpusat, bisa menghubungi puskesmas terdekat. Setelah itu, petugas puskesmas akan mengantar pasien ke Hotel Kebonagung.

Wiwik juga mengingatkan pemerintah desa dan kecamatan menyiapkan tempat isolasi terpusat yang bisa menampung 10 warga. Hal itu disiapkan karena kasus positif Covid-19 di Jember masih meningkat.

Baca juga: Daftar Tempat Isolasi Terpusat di Banyuwangi, Lengkap dengan Alamat dan Nomor Telepon

Sementara itu, Sekretaris Komisi D DRPD Jember Nur Hasan menyarankan warga yang menjalani isolasi mandiri ditarik ke tempat isolasi terpusat.

“Lebih baik memisahkan antara yang sakit dengan yang sehat, supaya tidak terjadi penularan,” papar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Regional
Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Regional
Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Regional
Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Regional
Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Regional
Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Regional
Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Regional
Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Regional
PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

Regional
Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Regional
Penuh dengan Kegiatan, Ini Sederet Event di Kota Tangerang pada Juni 2024

Penuh dengan Kegiatan, Ini Sederet Event di Kota Tangerang pada Juni 2024

Kilas Daerah
Cerita Peltu Zainuri, Dapat Hadiah Umrah dari Pangdam XIV Hasanuddin karena Turunkan Angka Stunting di Luwu Utara

Cerita Peltu Zainuri, Dapat Hadiah Umrah dari Pangdam XIV Hasanuddin karena Turunkan Angka Stunting di Luwu Utara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com