Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Panen Singkong, Seorang Petani Temukan Granat Nanas Aktif

Kompas.com - 01/06/2021, 20:47 WIB
Tri Purna Jaya,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang petani menemukan satu buah granat nanas ketika panen singkong.

Dari pemeriksaan Tim Penjinak Bom (Jibom), granat nanas itu masih dalam keadaan aktif.

Kepala Sub Datasemen Jibom Gegana Brimob Polda Lampung, Inspektur Satu (Iptu) Mantun Manik mengatakan, granat militer itu ditemukan di kebun milik Sutadi di Dusun VI Jayaguna, Kecamatan Gunung Sugih, Lampung Tengah.

Baca juga: 1.296 Pemudik Positif Covid-19, Terdeteksi di Pos Penyekatan Lampung

 

Menurut Manik, penemuan granat aktif itu terjadi saat buruh tani sedang memanen singkong di kebun milik Sutadi tersebut pada Selasa (1/6/2021) pagi.

"Ada laporan masuk, warga menemukan satu benda yang diduga granat di kebun singkong," kata Manik dalam keterangan pers, Selasa sore.

Baca juga: Latar Belakang OTT di Polresta Bandar Lampung

 

Bersama beberapa personel penjinak bom, Manik lalu menuju ke lokasi dan memeriksa temuan benda tersebut.

Berdasarkan pemeriksaan, benda tersebut ternyata satu unit granat jenis nanas yang masih dalam keadaan aktif.

"Untuk mengurangi resiko jadi disimpulkan agar granat itu didisposalkan (diledakan)," kata Manik.

Lokasi yang dipilih untuk peledakan granat nanas itu yakni di kebun yang jauh dari lokasi pemukiman penduduk.

"Pelaksanaan disposal sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) Unit Jibom mulai dari lokasi, ukuran kawah sampai dengan dampak fragmentasi dari disposal, telah diperhitungkan dengan matang," kata Manik.

Manik menambahkan, peledakan granat yang diduga peninggalan zaman perang itu berlangsung lancar.

"Setelah diledakkan dan dinyatakan tidak aktif lagi, barang bukti diserahkan ke Polsek Gunung Sugih," kata Manik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Regional
Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Regional
Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia 'Manusia Silver'

Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia "Manusia Silver"

Regional
Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Regional
Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Regional
Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Regional
Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Lerai Teman Berkelahi karena Masalah Asmara, Pemuda di Bangka Barat Tewas

Regional
PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

PPP Maluku Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Tanpa Mahar Politik

Regional
Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Bus dan 2 Mobil Terlibat Kecelakan Karambol di Solo

Regional
Hadiri Dharma Santi Nyepi 1946 Saka, Mas Dhito Janji Penuhi Kebutuhan Umat Hindu di Kediri

Hadiri Dharma Santi Nyepi 1946 Saka, Mas Dhito Janji Penuhi Kebutuhan Umat Hindu di Kediri

Regional
Sebanyak 4 Orang Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Berumur di Bawah 20 Tahun Akan Berangkat Tahun Ini

Sebanyak 4 Orang Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Berumur di Bawah 20 Tahun Akan Berangkat Tahun Ini

Regional
Siswi SD di Ambon Jadi Korban Pengeroyokan Sesama Temannya hingga Sesak Napas

Siswi SD di Ambon Jadi Korban Pengeroyokan Sesama Temannya hingga Sesak Napas

Regional
Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Regional
Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Ember, Ada Surat Isinya Titip Anak

Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Ember, Ada Surat Isinya Titip Anak

Regional
Vonis Ditunda, Selebgram Adelia Tutupi Wajah Pakai Map Hindari Kamera

Vonis Ditunda, Selebgram Adelia Tutupi Wajah Pakai Map Hindari Kamera

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com