Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Pembukaan Pariwisata, Ini Program Vaksinasi hingga Perkembangan Kasus Covid-19 di Bali

Kompas.com - 22/03/2021, 13:15 WIB
Kontributor Banyuwangi, Imam Rosidin,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mengisyaratkan pembukaan pariwisata Bali pada Juli 2021 dengan syarat kondisi pandemi dan penanganan pandemi Covid-19 semakin membaik.

Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam diskusi terbatas dengan para pelaku industri wisata Bali, di hotel Harris Sunset Road, Kota Denpasar, Bali (16/3/2021).

Untuk membuka pariwisata, Bali menyiapkan tiga daerah zona hijau yakni Ubud, Gianyar, Sanur di Denpasar, dan Nusa Dua di Badung.

Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra mengatakan, penduduk dan pekerja wisata di tiga zona hijau pariwisata akan menjalani vaksinasi massal mulai hari ini, Senin (22/3/2021).

Ia mengatakan, konsep zona hijau bertujuan membuat seluruh masyarakat di tiga kawasan ini terhindar dari Covid-19 dengan cara vaksinasi.

Dalam program ini, pemerintah pusat menyediakan vaksin sebanyak 170.487 dosis. Rinciannya 47.045 dosis untuk wilayah Ubud, 87.715 di Nusa Dua, dan 35.727 dosis di wilayah Sanur.

“Mewujudkan tiga kawasan zona hijau ini merupakan langkah cerdas dalam upaya membuka pariwisata Bali. Dengan pemberian vaksin dan didukung penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin, maka zona hijau di tiga kawasan ini akan terwujud, “ katanya dalam keterangan tertulis, Minggu (21/3/2021) malam.

Baca juga: 58 Sekolah di Kota Blitar Mulai Uji Coba Belajar Tatap Muka

Vaksinasi di tiga kawasan ini untuk mencapai dua tujuan sekaligus, yakni pemulihan kesehatan masyarakat dan pemulihan pariwisata (ekonomi ) Bali.

Untuk itu, pihaknya terus berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Gianyar, Pemkab Badung, dan Pemerintah Kota Denpasar, untuk mengatur jadwal vaksin, penyediaan sarana vaksin, serta petugas vaksinasi.

Vaksin yang akan digunakan juga telah disiapkan dan mulai didistribusikan kepada Dinas Kesehatan kabupaten/kota oleh Dinas Kesehatan Provinsi Bali.

“Kami harap dukungan penuh dan partisipasi aktif dari masyarakat di tiga kawasan ini untuk mengikuti vaksinasi sebagai tanggung jawab kita untuk memulihkan kesehatan dan juga perekonomian. Semakin cepat selesai vaksinasi ini, akan semakin baik,“ tuturnya.

Selain vaksinasi di zona hijau, vaksinasi di kabupaten lainnya terus dilakukan dan diakselerasi agar bisa lebih cepat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Regional
Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Regional
Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pakai Knalpot Brong

Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pakai Knalpot Brong

Regional
Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Regional
Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Regional
BPBD OKU Evakuasi Korban Banjir di 4 Kecamatan

BPBD OKU Evakuasi Korban Banjir di 4 Kecamatan

Regional
Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Dibunuh Usai Hubungan Sesama Jenis, Ini Kronologi dan Motifnya

Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Dibunuh Usai Hubungan Sesama Jenis, Ini Kronologi dan Motifnya

Regional
2 Tersangka Pemalsuan Surat Tanah yang Libatkan Pj Walkot Tanjungpinang Ditahan

2 Tersangka Pemalsuan Surat Tanah yang Libatkan Pj Walkot Tanjungpinang Ditahan

Regional
2 Mobil Mewah Milik Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Bisnis BBM di Kalsel Disita

2 Mobil Mewah Milik Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Bisnis BBM di Kalsel Disita

Regional
Pengerjaan Jalan di Purworejo Dikeluhkan Warga, DPUPR Sebut Proses Lama karena Ini

Pengerjaan Jalan di Purworejo Dikeluhkan Warga, DPUPR Sebut Proses Lama karena Ini

Regional
Gubernur Kepri Minta Malaysia Lepas Nelayan Natuna yang Ditahan

Gubernur Kepri Minta Malaysia Lepas Nelayan Natuna yang Ditahan

Regional
Banjir di Sumsel Meluas, Muara Enim Ikut Terendam

Banjir di Sumsel Meluas, Muara Enim Ikut Terendam

Regional
Bunuh Anggota Polisi, Remaja di Lampung Campur Racun dan Obat Nyamuk ke Minuman Korban

Bunuh Anggota Polisi, Remaja di Lampung Campur Racun dan Obat Nyamuk ke Minuman Korban

Regional
Rayakan Tradisi Leluhur, 1.500 Warga Baduy 'Turun Gunung' pada 17 Mei 2024

Rayakan Tradisi Leluhur, 1.500 Warga Baduy "Turun Gunung" pada 17 Mei 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com