Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Serang Positif Covid-19 meski Sudah Divaksin, Dinkes: Antibodi Belum Terbentuk

Kompas.com - 05/03/2021, 11:56 WIB
Rasyid Ridho,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah terkonfirmasi positif Covid-19 meski sudah mendapatkan dua kali suntikan vaksin buatan Sinovac.

Pemberian vaksin pertama dilakukan di Pendopo Bupati Tangerang pada 14 Januari 2021, dan vaksin kedua di Pendopo Bupati bersama Forkopimda tanggal 29 Januari 2021.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Serang Agus Sukmayadi mengatakan, Bupati Serang bisa terpapar Covid-19 karena vaksin yang disuntikkan belum membentuk antibodi sepenuhnya.

"Walaupun beliau (Ratu Tatu) sudah memperoleh dua dosis untuk vaksinasi, memungkinkan seseorang bisa terpapar, tapi tidak menimbulkan sakit dan gejala," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Serang Agus Sukmayadi saat dihubungi Kompas.com. Jumat (5/3/2021).

Baca juga: Tidak Mendampingi Jokowi, Bupati Serang Tatu Chasanah Ternyata Positif Covid-19

Butuh 28 hari-2 bulan bentuk antibodi pasca-vaksinasi

Agus menjelaskan bahwa seseorang membutuhkan waktu 28 hari pasca-penyuntikan kedua. Bahkan, pada usia lanjut, membutuhkan waktu hingga dua bulan.

Untuk itu, Agus meminta kepada masyarakat  tetap menaati protokol kesehatan Covid-19 saat beraktivitas meski sudah mendapatkan vaksin.

"Beliau (Ratu Tatu) sebagai kepala daerah bertemu dan bertatap muka dengan masyarakat. Kita tidak tahu persis masyarakat itu OTG atau tidak," ujar Agus.

Baca juga: Jokowi Minta Masyarakat Tak Khawatir dengan Mutasi Virus Corona B.1.1.7

Bupati Serang batal dampingi kunjungan Jokowi

Diketahui, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah terkonfirmasi positif Covid-19 saat melakukan tes swab PCR sebagai salah satu prosedur sebelum bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hasil pemeriksaan swab dari Labkesda Banten yang keluar pada Kamis (4/3/2021) dini hari menunjukkan hasilnya positif Covid-19.

Sedianya, Tatu akan hadir mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Sindangheula di Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Banten.

Saat ini, Ratu Tatu sedang menjalani isolasi mandiri di kediamannya dengan pengawasan petugas kesehatan.

Baca juga: Hanya Wilayah Serang yang Alami Hari Tanpa Bayangan di Banten, Catat Waktunya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com