Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pohon dan Tiang Listrik Tumbang di Cianjur, Jalan ke Terminal Sempat Tertutup

Kompas.com - 04/03/2021, 21:05 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com - Tiang listrik dan sejumlah pohon di ruas Jalan Sinagar, Desa Bojong, Kecamatan Karangtengah, Cianjur, Jawa Barat, tumbang saat terjadi hujan lebat disertai angin kencang, Kamis (4/3/2021).

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Namun, akses jalan menuju Terminal Rawabango itu tertutup, sehingga jalur kendaraan termasuk bus untuk sementara dialihkan.

Septian (34), warga setempat menuturkan, baru tahu soal kejadian tersebut setelah tiba-tiba listrik di rumahnya mati.

"Saya lihat keluar, sudah banyak orang di jalan. Ternyata ada tiang listrik dan beberapa pohon tumbang dan menutup jalan," kata Septian kepada wartawan, Kamis.

Badan jalan tidak bisa dilalui kendaraan karena tertutup dahan dan batang pohon yang ukurannya cukup besar.

"Kejadiannya saat hujan angin tadi sore. Untungnya tidak ada warga dan pengendara yang melintas," ucap dia.

Sementara itu, Kapolsek Karangtengah Kompol Toha Ma'rup menyebutkan, tiang listrik dan pohon yang tumbang itu dipicu hujan deras disertai angin kencang.

"Korban jiwa nihil. Namun, mengakibatkan aliran listrik di sebagian wilayah Karangtengah mati, dan jalan tidak bisa dilalui selama 30 menit," kata Toha dalam keterangan tertulis, Kamis malam.

Personel gabungan TNI/Polri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Pemadam Kebakaran dan petugas dari PLN setempat diterjunkan ke lokasi untuk melakukan penanganan.

"Akses jalan sempat tertutup. Namun, sekarang sudah bisa dilalui kembali, kendati perlu tetap berhati-hati," ucap Toha.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Regional
Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Regional
Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Regional
Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com