Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berburu Ikan di Pantai, Warga Gunakan Tempat Nasi hingga Pakaian Menempel di Badan

Kompas.com - 03/07/2019, 10:57 WIB
Junaedi,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

MAMUJU TENGAH, KOMPAS.com – Fenomena alam menghebohkan warga Pantai Babana, Kecamatan Budong-Budong, Mamuju Tengah, Sulawesi Barat. Ribuan ikan teri yang disebut penja, bermunculan di bibir pantai sejak tiga hari terakhir.

Kejadian ini dimanfaatkan warga untuk berburu ikan. Tak perlu peralatan tangkap khusus. Warga sekitar pantai menggunakan alat seadanya seperti baskom, ember, tempat nasi hingga  baju yang mereka kenakan untuk menjaring penja.

Fenomena kemunculan ribuan ikan penja di sepanjang Pantai Babana baru kali ini terjadi. Tak heran jika pantai yang selama ini sepi, kini mendadak ramai dikunjungi warga.

Baca juga: Waspadai Boleran atau Rip Current, Arus Tenang di Pantai yang Mematikan

Tersiarnya kabar kemunculan ribuan ekor ikan tersebar ke desa di sekitar pantai. Ini membuat banyak warga desa tetanga kini ikut berburu ikan penja di Pantai Babana.

Venomena Ribuan Ekor Ikan Menyerbu Pantai Babana Jadi Ajang Perburuan Warga Menangkap IkanJUNAEDI Venomena Ribuan Ekor Ikan Menyerbu Pantai Babana Jadi Ajang Perburuan Warga Menangkap Ikan
Abdul Muin adalah salah satu warga yang datang. Abdul bersama sejumlah anaknya sengaja datang jauh-jauh untuk menangkap ikan penja.

“Mulanya, saya hanya dengar cerita dari tetangga. Karena pesanasaran, saya datang bersama anak-anak, benar banyak ikan. Bayangkan, hanya bebarapa menit saja sudah ribuan ekor ikan penja saya kumpulkan dengan mudah,” kata Abdul Muin.

Pemerintah setempat belum menjelaskan apa pun terkait fenomena ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com