Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan di Hutan Penggaron Tertutup Longsor, Warga Dua Desa Terisolasi

Kompas.com - 16/02/2017, 12:29 WIB
Kontributor Ungaran, Syahrul Munir

Penulis

UNGARAN, KOMPAS.com - Jalan di pinggir hutan Penggaron, di Dusun Kaligawe, Kelurahan Susukan, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Rabu (15/2/2017), tertutup material longsor.

Longsor pertama terjadi sekitar pukul 08.00 WIB dan titiknya semakin bertambah setelah hujan mengguyur kawasan ini hingga pukul 14.30 WIB.

Total jalan yang tertutup longsor pajangnya mencapai 200 meter. Lokasi tersebut belum lama ini juga mengalami longsor, namun kejadian hari ini jauh lebih parah.

"Longsoran dari tebing setinggi 30 meter, sedangkan jarak dengan rumah penduduk hanya 2 meter," kata Hadi Sutikno, warga setempat.

Akibat bencana ini, warga dua desa di Ungaran Timur terisolasi. Untuk mencapai pusat kota, warga terpaksa memutar melalui wilayah kota Semarang, dengan jarak dan waktu tempuh yang lebih lama.

Alat berat dari BPBD Kabupaten Semarang tiba dilokasi sekitar pukul 16.30 WIB dan langsung membersihkan material longsor dibantu relawan dan warga sekitar.

Banyaknya material longsor berupa tanah dan bebatuan serta pohon mengakibatkan evakuasi hingga pukul 21.00 WIB belum seluruhnya menembus blokade jalan.

Sampai Kamis (16/2/2017) dinihari, jalan tersebut belum bisa dilalui.

"Baru dua titik yang sudah bisa dilewati, yang dua titik dilanjutkan besok pagi," ungkap Kepala BPBD Kabupaten Semarang, Heru Subroto, ketika dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (15/2/2017) malam.

Masih di Kelurahan Susukan, drainase sebuah perumahan di kampung Petung, lingkungan Siroto ambrol sekitar pukul 16.30 WIB saat hujan mulai reda. Bongkahan bangunan drainase dan material tanah menutup jalan kampung sepanjang 30 meter.

Tak hanya itu, air yang meluber ke jalan juga masuk ke tiga rumah di sekitar titik longsor. Relawan dari Paguyuban Ungaran Timur (PUT) bersama warga berupaya membersihkan lokasi longor, namun hanya sebagian kecil saja yang bisa dibuka.

"Kami sudah koordinasikan alat berat dengan BPBD, tapi masih dipakai untuk menangani di Kaligawe. Sedangkan dari DPU, besok pagi baru bisa sampai lokasi," ungkap Ketua PUT, Tom Fadilla. 

(Baca juga: Longsor, Akses Jalan ke Dua Desa di Ungaran Timur Belum Bisa Dibuka)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com