Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Heryawan Imbau Wabup Cirebon yang Buron Bersikap Kooperatif

Kompas.com - 15/02/2017, 19:02 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meminta agar Wakil Bupati Cirebon Tasiya Soemadi alias Gotas segera bisa kooperatif dalam menghadapi kasus hukum yang menjeratnya.

"Semua orang dan siapapun harus kooperatif di hadapan hukum. Ya, termasuk wakil bupati (Gotas)," kata pria yang akrab disapa Aher di sela meninjau TPS 01 di Jalan Amir Machmud, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimah, Rabu (15/2/2017).

Pria yang akrab disapa Aher itu mengatakan, roda pemerintahan di Kabupaten Cirebon tak terkendala kendati Gotas saat ini tersandung perkara hukum.

"Lancar enggak ada masalah kan ada bupatinya," ucap Aher menambahkan.

Diberitakan sebelumnya, Gotas saat ini telah ditetapkan sebagai buron Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Cirebon setelah tak hadir dalam tiga kali pemanggilan eksekusi.

Surat penetapan daftar pencarian orang (DPO) diterbitkan sejak 1 Februari 2017.

Gotas merupakan tersangka perkara korupsi pemotongan dana bansos Kabupaten Cirebon tahun 2009-2012 dengan kerugian negara mencapai Rp 1,5 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com