Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga gara-gara Asmara, Effendi Tewas Bunuh Diri dengan Kopi Bercampur Racun

Kompas.com - 14/11/2016, 16:04 WIB
Kontributor Surakarta, Michael Hangga Wismabrata

Penulis

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Effendi tewas setelah meminum kopi yang dicampur dengan racun serangga. Diduga, Effendi menghabisi nyawanya sendiri karena persoalan asmara dengan kekasihnya.

Berdasarkan penyelidikan sementara pihak kepolisian Sukoharjo, Jawa Tengah, dugaan ini diperkuat dengan ditemukannya secarik kertas berisi curahan hati Effendi tentang pertunangannya.

"Tim medis segera memeriksa, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan tapi karena keracunan minuman oplosan kopi dan racun serangga. Lalu, dari tulisan di kertas, diduga kuat gara-gara masalah asmara," kata AKP Joko Sugiyanto, Kasubag Humas Polres Sukoharjo, Jawa Tengah, Senin (14/11/2016).

Effendi meregang nyawa di rumahnya di Desa Alasombo, Weru, Sukoharjo. Saat itu, ayahnya sedang bekerja di ladang dan ibunya merantau di Jakarta. Awalnya, jenazah Effendi ditemukan oleh Surati, tetangga korban.

Saat bertamu ke rumah korban, Surati melihat korban terkapar di dalam rumah. Setelah itu, Surati memanggil tetangga lainnya dan melapor ke polisi.

Barang bukti yang diamankan pihak kepolisian di lokasi adalah botol minum berisi kopi yang sudah dicampur racun serangga dan surat yang ditulis korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com