Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Terbakar, Pensiunan Guru Tewas

Kompas.com - 23/05/2016, 20:25 WIB
Abdul Haq

Penulis

SOPPENG, KOMPAS.com - Kebakaran melanda sebuah rumah di Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan dan mengakibatkan pemilik rumah yang merupakan pensiunan guru tewas akibat luka bakar di sekujur tubuhnya. Api dapat dipadamkan setelah beberapa jam kemudian.

Kebakaran yang menimpa rumah semi permanen milik Ahmari (80) di Dusun Tajuncu, Desa Donri-donri, Kecamatan Donri-donri terjadi sekitar pukul 11.00 Wita, Senin, (23/05/2016).

Api diketahui bersumber dari dapur milik korban. Pemilik rumah yang sudah uzur tak dapat menyelamatkan diri dan terbakar bersama rumahnya. Diduga korban terjebak di dalam kamar mandi. Pasalnya, tubuh korban ditemukan berada di dalam kamar mandi.

"Diduga korban terjabak di dalam kamar mandi karena kami temukan dia di dalam kamar mandi," kata Ridwan, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Soppeng.

Puluhan warga langsung memadamkan api dengan peralatan seadanya. Api dapat dikuasai pada pukul 13.30 wita dengan bantuan lima unit mobil pemadam kebakaran.

Korban yang kritis kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) Latemmamala Soppeng. Namun akhirnya menghembuskan nafas sesaat setelah tiba di rumah sakit.

"Luka bakar yang dialami korban 100 persen. Selain itu korban juga sempat kehabisan oksigen lantaran telalu banyak menghirup asap," ungkap Kurniawan, Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) RS. Latemmamala Soppeng.

Sementara itu, terkait penyebab kebakaran itu, saat ini pihak Kepolisian setempat tengah melakukan penyelidikan dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Adapun kerugian materil yang ditimbulkan ditaksir mencapai Rp 30 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com