Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditagih Utang, Seorang Napi Serang Temannya di Lapas Pamekasan

Kompas.com - 15/03/2016, 07:34 WIB
Taufiqurrahman

Penulis

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Syamsul Arifin, penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Pamekasan asal Desa Suka Jeruk, Kecamatan Masalembu, Kabupaten Pamekasan, mengalami luka bacok di punggungnya setelah berkelahi dengan sesama narapidana atas nama Ripandi asal Dusun Banyior, Kecamatan Sepulu Kabupaten Bangkalan, Senin (14/3/2016).

Kepala Lapas Pamekasan Kusmanto Eko Putro mengatakan, perkelahian di dalam lapas dipicu masalah utang-piutang. Korban selalu menagih utang kepada pelaku.

Puncaknya, Senin, korban kesal karena terus ditagih sehingga terjadilah perkelahian yang menyebabkan korban terluka.

"Korban sudah kami rawat di rumah sakit untuk mengobati lukanya," terang Kusmanto.

Kusmanto menambahkan, alat yang digunakan pelaku untuk melukai korban menggunakan potongan gunting yang dimodifikasi. Pelaku mengaku, benda tajam tersebut bukan miliknya, melainkan menemukannya di luar blok hunian.

Benda tersebut sudah diamankan sipir Lapas. Sedangkan pelaku langsung ditempatkan di sel isolasi setelah kejadian.

Diakui Kusmanto, masih ada warga binaan lapas yang menyelesaikan persoalan sederhana dengan berkelahi. Padahal, pihaknya sudah mewanti-wanti agar jangan sampai ada perkelahian di dalam lapas.

Peristiwa tersebut, menurut Kusmanto, tetap akan diproses hukum. Pelakunya sementara masih dijatuhi sanksi. Proses hukum selanjutnya akan ditangani polisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com