Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LBH Bali Gelar Doa Bersama untuk Bang Buyung

Kompas.com - 29/09/2015, 19:00 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

DENPASAR,KOMPAS.com - Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bali menggelar doa bersama untuk mendiang pengacara senior, Adnan Buyung Nasution yang meninggal dunia sepekan lalu. LBH Bali merasakan bahwa sosok yang akrab disapa Bang Buyung ini sebagai Bapak Ideologi dalam penegakan hukum di Indonesia.

"Hari ini kita berdoa dan mengenang Bang Buyung (Adnan Buyung Nasution). Bang Buyung adalah bapak ideologi kami yang berada di LBH," kata Direktur LBH Bali, Ni Luh Gede Yastini, Denpasar, Bali, Selasa (29/8/2015).

Luh Yastini menambahkan, dirinya sangat berat melihat kenyataan bahwa sosok yang selama ini menjadi motivator bagi LBH di seluruh Indonesia telah berpulang. Jasa almarhum cukup banyak memberikan kontribusi bagi berbagai LBH di Indonesia termasuk di Bali.

LBH Bali, lanjut Luh, masih mengenang pesan sosok Buyung Nasution harus diwujudkan. "Bang Buyung terakhir berpesan bahwa LBH harus dijaga. LBH sebagai bantuan hukum bagi masyarakat miskin harus terus dijalankan. Itu yang akan kita lakukan," tambah Luh Yastini.

Acara doa bersama ini dilakukan di Sekretariat LBH Bali di Denpasar dan dihadiri keluarga besar LBH Bali dan para jurnalis. Dalam memaknai sosok Adnan Buyunng, LBH Bali tetap berkomitmen untuk meneruskan warisan ilmu dan semangat untuk memberikan bantuan hukum bagi kaum yang kurang mampu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com