Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Belanja, Mahasiswa Dikeroyok Belasan Pemuda yang Mabuk

Kompas.com - 16/09/2015, 15:14 WIB
Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - HM (19), mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Kota Ambon menjadi bulan-bulanan belasan pemuda yang sedang mabuk di kawasan Batu Gantung, Kecamatan Nusaniwe, Ambon, Rabu (16/9/2015).

Korban dikeroyok saat hendak berbelanja di sebuah kios, tepatnya di depan Pasar Tagalaya yang ada di kawasan tersebut.

Menurut penuturan korban, kejadian itu bermula saat sekelompok pemuda tiba-tiba menghampirinya. Tanpa banyak bertanya, mereka langsung melancarkan aksinya.

“Mereka berjumlah kurang lebih ada 10 sampai 13 orang. Mereka menghampiri saya dalam kondisi mabuk dan bau minuman dan langsung mengeroyok saya,” kata Hendro.

Dia mengaku, tidak mengenali identitas para pengeroyok itu. Dia mengatakan, salah satu pengeroyok memukulinya dengan batu bata.

”Saya hanya ingat muka mereka tapi identitas saya tidak tahu. Saya juga tidak tahu apa kesalahan saya padahal saya tidak bermusuhan dengan siapa pun,” ujarnya.

Beberapa saat usai kejadian itu, korban langsung mendatangi polisi untuk melaporkan kejadian yang menimpanya. Korban berharap agar polisi dapat menangkap para pelaku pengeroyokan terhadap dirinya.

Terkait masalah tersebut, Kasubag Humas Polres Pulau Ambon, Iptu Meity Jacobus, mengaku kasus tersebut telah ditangani dan saat ini sedang diselidiki.

Dia mengatakan, akibat kejadian itu, korban menderita luka robek di bagian kepala dan memar di bagian wajahnya.

“Kepala korban mengalami luka robek. Wajahnya juga mengalami bengkak dan luka memar, korban juga mengalami rasa sakit di sekujur tubuhnya,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com