Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Bisa Bergerak karena Stroke, Kakek Tewas Terjebak Amukan Api

Kompas.com - 25/06/2015, 10:42 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Pranajaya (75), tewas mengenaskan. Tubuhnya hangus dilahap api yang membakar rumahnya di Jalan Kampus V, Kelurahan Babakan Sari, Kecamatan Kiaracondong, Bandung, Jawa Barat, Kamis (25/6/2015), sekitar pukul 00.25 WIB dini hari.

Kakek itu tak bisa menyelamatkan diri saat api berkobar. Dia hanya terbaring di kasur tak berdaya karena sedang terserang stroke. Memang, kakek itu tinggal bersama beberapa anggota keluarganya, namun tak ada yang sempat menyelamatkan, karena panik saat api sudah membesar.

Mereka langsung berlarian ke luar menyelamatkan diri. Sementara, kakek itu tertinggal seorang diri di lantai dua. "Korban terjebak di sebuah kamar di lantai dua rumah yang terbakar itu. Korban tak bisa menyelamatkan diri karena sakit stroke," kata Yosep Heryansyah, Kepala Bidang Pemadaman Dinas Kebakaran Kota Bandung, pagi tadi.

Kebakaran itu membuat warga panik. Api pun semakin membesar. Saat itu, warga sempat berjibaku memadamkan api.

Yosep mengatakan, proses pemadaman tergolong sulit mengingat lokasi kebakaran yang berada di gang-gang sempit. "Korban ditemukan sudah dalam keadaan mengenaskan," kata Yosep.

Yosep mengatakan, hingga saat ini belum diketahui penyebab kebakaran. Aparat kepolisian tengah melakukan penyelidikan di tempat terjadinya peristiwa tersebut. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com