Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri PU: Untuk Pengungsi, Tidak Boleh Ada Masalah Air dan WC

Kompas.com - 16/02/2014, 21:41 WIB
Kontributor Kediri, M Agus Fauzul Hakim

Penulis

KEDIRI, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum, Joko Kirmanto, meninjau kesiapan infrastruktur dasar dalam penanggulangan bencana erupsi Gunung Kelud di Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Minggu (16/2/2014) malam.

Joko Kirmanto mengatakan, prioritas penanganan bencana adalah pada sarana prasarana bagi para pengungsi selama dalam penampungan. Infrastruktur dasar itu berupa ketersediaan toilet maupun air bersih.

"Saya mau pastikan air tidak ada masalah, WC tidak ada masalah. Itu yang penting, demi kesehatan pengungsi," kata Joko Kirmanto saat mengunjungi pos utama Satlak PB Kabupaten Kediri di Simpang Lima Gumul.

Selain itu, Joko menambahkan, prioritas kedua adalah pembersihan pasir vulkanis sisa letusan Gunung Kelud. Saat ini, ujar dia, Kementerian Pekerjaan Umum dan jajarannya telah mengerahkan beragam perlengkapan alat berat untuk membersihkan abu yang hampir menutup seluruh wilayah kota. "Pembersihannya dilakukan secara berangsur-angsur," ujar Joko.

Sebelumnya, Insider Commander Satlak PB Kabupaten Kediri, Letkol Heriyadi, mengatakan, akan membangun 2.000 lebih fasilitas toilet umum untuk keperluan pengungsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com