Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Menpan-RB Mendapati Mal Pelayanan Publik Kabupaten Semarang Sepi...

Kompas.com - 30/04/2024, 12:19 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas mendapati Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Hal ini diketahuinya saat melakukan kunjungan kerja (kunker) pada Senin (29/4/2024).

 

Anas menceritakan kondisi tersebut kepada Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana. Dia mengatakan tak banyak instansi yang bertugas di sana.

“Kami juga agak jauh tadi datang ke Mal Pelayanan Publik di Kabupaten Semarang. Sayang di situ saya lihat Pak Kapolres, Wakapolres, Kejaksaan tidak ada. Padahal Pak Presiden memerintahkan integrasi layanan di satu MPP,” ujar Anas dalam sambutannya saat Musrenbang Jateng di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Senin (29/4/2024).

Baca juga: Alat Perekam E-KTP di Mal Pelayanan Publik Lombok Tengah Digondol Maling

Pihaknya meminta Nana Sudjana untuk berkoordinasi dengan Pemkab Semarang untuk mengevaluasi hal itu. Sehingga adanya Mal Pelayanan Publik berfungsi sebagaimana mestinya.

“Pak Pj tolong dikoordinasikan, eman (disayangkan ini) Pak Pj. Presiden minta supaya kita tidak diseremonial saja, tapi hadir juga ketika di pelayanan publik,” tegasnya.

Dalam kunjungan ke Mal Pelayanan Publik Kabupaten Semarang itu, Anas juga mengaku langsung menghubungi Kapolres terkait.

“Mudah-mudahan ini kebetulan saja yang saya lihat saat ini, biasanya di tempat lain cukup,” lanjutnya.

Dia meminta Bupati Semarang sekaligus Forkopimda Kabupaten Semarang untuk berkomitmen integrasi layanan publik dengan baik dalam Mal Pelayanan Publik tersebut.

“Saya minta Pak Bupatinya ayo digandeng Forkopimdanya. Mestinya itu (Mal Pelayanan Publik) jadi tempat bagi Kapolres, Kajari, dan Kepala Pengadilan untuk mengintegrasi layanan,” sambungnya.

Merespons hal itu, Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana menyatakan kesiapan untuk mengecek dan mengevaluasi Mal Pelayanan Publik Kabupaten Semarang.

Pasalnya yang biasanya dilibatkan dalam memberi pelayanan bukan hanya instansi pemeritah tapi juga kepolisian dan kejaksaan juga.

"Selama ini Mal Pelayanan Publik di tempat lain berjalan baik. Nanti akan kami lihat pelaksanaannya di Kabupaten Semarang. Ya akan kami cek, selanjutnya akan kami evaluasi," ujar Nana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cerita Mahasiswa Dikejar oleh Bupati Halmahera Utara Pakai Parang Saat Demonstrasi, Akan Lapor ke Polisi

Cerita Mahasiswa Dikejar oleh Bupati Halmahera Utara Pakai Parang Saat Demonstrasi, Akan Lapor ke Polisi

Regional
Pj Gubernur Babel: Pabrik Sawit Milik Tersangka Korupsi Timah Boleh Beroperasi

Pj Gubernur Babel: Pabrik Sawit Milik Tersangka Korupsi Timah Boleh Beroperasi

Regional
Satu Polisi di Alor NTT Dipecat karena Tak Bertugas Selama Setahun

Satu Polisi di Alor NTT Dipecat karena Tak Bertugas Selama Setahun

Regional
Siswi SD Pelaku Perundungan di Ambon Wajib Lapor, Polisi: Dia Belum Bisa Dilepas Begitu Saja

Siswi SD Pelaku Perundungan di Ambon Wajib Lapor, Polisi: Dia Belum Bisa Dilepas Begitu Saja

Regional
Pengeras Suara Masjid di Lubuklinggau Ditembaki Orang Tak Dikenal hingga Rusak

Pengeras Suara Masjid di Lubuklinggau Ditembaki Orang Tak Dikenal hingga Rusak

Regional
Babat Hutan Adat di Kapuas Hulu Kalbar, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Babat Hutan Adat di Kapuas Hulu Kalbar, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Regional
Mendaki Seorang Diri, Turis Asal Swiss Tewas Terjatuh ke Jurang Bukit Anak Dara Lombok

Mendaki Seorang Diri, Turis Asal Swiss Tewas Terjatuh ke Jurang Bukit Anak Dara Lombok

Regional
Lepas 635 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci, Bupati Blora: Semoga Ibadahnya Lancar dan Sehat Selalu

Lepas 635 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci, Bupati Blora: Semoga Ibadahnya Lancar dan Sehat Selalu

Regional
Pendaftaran Gerindra Ditutup untuk Pilkada Demak, Peluang Tersisa Melalui DPD

Pendaftaran Gerindra Ditutup untuk Pilkada Demak, Peluang Tersisa Melalui DPD

Regional
PPPK di Jambi Belum Terima Gaji sejak Dilantik April 2024

PPPK di Jambi Belum Terima Gaji sejak Dilantik April 2024

Regional
Melintas di Jalur KA Tak Berpalang Pintu, Seorang Kakek Tewas Tertabrak Kereta Joglosemarkerto

Melintas di Jalur KA Tak Berpalang Pintu, Seorang Kakek Tewas Tertabrak Kereta Joglosemarkerto

Regional
Dugaan Kongkalikong dan Manipulasi Proyek Pipa PDAM, Kepala BPKAD dan Kacab Bank Diperiksa

Dugaan Kongkalikong dan Manipulasi Proyek Pipa PDAM, Kepala BPKAD dan Kacab Bank Diperiksa

Regional
2 Wasit Terluka Saat Memimpin Tarkam di Semarang, Pelaku Diduga Pemain Profesional Liga 1

2 Wasit Terluka Saat Memimpin Tarkam di Semarang, Pelaku Diduga Pemain Profesional Liga 1

Regional
Simpan 12 Poket Sabu di Kantong Celana, Seorang Pria Diringkus Sat Resnarkoba Polres Sumbawa

Simpan 12 Poket Sabu di Kantong Celana, Seorang Pria Diringkus Sat Resnarkoba Polres Sumbawa

Regional
Diduga Rambah 25 Hektar Hutan untuk Jadi Kebun Sawit, Kakek di Sumbar Ditangkap

Diduga Rambah 25 Hektar Hutan untuk Jadi Kebun Sawit, Kakek di Sumbar Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com