Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Jagung Anjlok Rp 3.800, Ratusan Petani Demo di Kantor Bupati Sumbawa

Kompas.com - 30/04/2024, 06:29 WIB
Susi Gustiana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ratusan orang dari aliansi petani jagung Kecamatan Plampang melakukan aksi demonstrasi di halaman Kantor Bupati Sumbawa, Senin (29/4/2024).

Massa aksi menyampaikan keluhan terkait harga jagung yang masih anjlok meskipun sudah ada edaran dari Badan Pangan Nasional (Bapanas).

Dalam orasinya, massa aksi mendesak Bupati Sumbawa sebagai orang yang diberikan amanah untuk bekerja menyejahterahkan rakyat agar mencari solusi atas kondisi ini.

"Berdasarkan SE Bapanas 24 harga jagung Rp 5.000 sampai 5.800, namun harga jual di tingkat petani masih anjlok Rp 3.800 sampai Rp 4.200," kata Irwan, perwakilan massa aksi dari lima desa di Kecamatan Plampang.

Baca juga: Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Mereka meminta bupati dan wakil bupati menyikapi dengan serius persoalan petani ini.

Bupati diminta tegas memutus rantai permainan oknum mafia jagung yang sangat merugikan petani. Hal itu agar ada kepastian harga di lapangan.

"Kami duga ada permainan pengusaha jagung di mana tes kadar air yang selalu menjadi celah permainan."

"Itu kondisi yang kami alami. Bayangkan bibit kami beli Rp 20.000 sampai Rp 50.000 per kg. Tapi giliran produk petani maunya didapat dengan murah," tegas Irwan.

Wakil Bupati Sumbawa Dewi Noviany ketika menemui massa aksi di halaman kantor Bupati Sumbawa mengatakan bahwa dirinya adalah anak petani dan siap berjuang bersama.

"Saya ini adalah petani dan siap berjuang bersama petani," kata Novi akrab disapa.

Ia mengatakan tak kuasa melihat para petani sengsara.

"Kami atas nama pemerintah tidak ingin melihat petani sengsara. Makanya kami hadir di sini untuk berdiskusi tentang persoalan anjloknya harga jagung di Kabupaten Sumbawa," tegasnya.

Baca juga: Presiden Jokowi Dorong Produktivitas dan Harga Jagung Ditingkatkan

Novi menjelaskan bahwa ada surat edaran Bappanas tentang penetapan harga jagung. Namun, hal ini masih sedang didiskusikan oleh Sekda Sumbawa bersama pengusaha.

Ditegaskannya, sesuai dengan surat dari Bappanas maka pemerintah dan Bulog siap membeli jagung petani dengan KΑ 20 persen dengan harga Rp 4.700 per kilo.

"Jadi acuan kami dengan surat Bappanas yakni dengan kadar air (KA) 20 yakni Rp 4.700," tegasnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NUSANTARA] Jejak Digital Pegi Setiawan Pada 2016 Diungkap | Pabrik Ekstasi di Medan Digerebek

[POPULER NUSANTARA] Jejak Digital Pegi Setiawan Pada 2016 Diungkap | Pabrik Ekstasi di Medan Digerebek

Regional
Cerita Warga Banten Kesulitan Air hingga Harus Mencuci di Sungai

Cerita Warga Banten Kesulitan Air hingga Harus Mencuci di Sungai

Regional
Bentrok Antar-kelompok di Wouma, 2 Orang Meninggal

Bentrok Antar-kelompok di Wouma, 2 Orang Meninggal

Regional
Menaruh Curiga, 6 Siswi SMP di Purworejo Bully Teman Sekolah

Menaruh Curiga, 6 Siswi SMP di Purworejo Bully Teman Sekolah

Regional
Oknum Pegawai Bank Maluku Kuras Uang Simpanan BI Rp 1,5 Miliar untuk Main Judi Online

Oknum Pegawai Bank Maluku Kuras Uang Simpanan BI Rp 1,5 Miliar untuk Main Judi Online

Regional
Jokowi Bakal Serahkan Sapi Kurban 1,23 Ton Usai Shalat Id di Semarang

Jokowi Bakal Serahkan Sapi Kurban 1,23 Ton Usai Shalat Id di Semarang

Regional
Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Kita Harus Terus Intens Mengendalikan Inflasi

Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Kita Harus Terus Intens Mengendalikan Inflasi

Regional
Juleha Kulon Progo Sarankan Pisau Stainless Steel untuk Sembelih Hewan Kurban

Juleha Kulon Progo Sarankan Pisau Stainless Steel untuk Sembelih Hewan Kurban

Regional
Pemkot Pekanbaru Raih Penghargaan TPID Kinerja Terbaik Se-Sumatera, Pj Walkot Risnandar Sampaikan Pesan Ini

Pemkot Pekanbaru Raih Penghargaan TPID Kinerja Terbaik Se-Sumatera, Pj Walkot Risnandar Sampaikan Pesan Ini

Regional
3 Tahun Gaya Kepemimpinan Kang DS, Rajin Turun ke Masyarakat dan Fokus pada Pelayanan

3 Tahun Gaya Kepemimpinan Kang DS, Rajin Turun ke Masyarakat dan Fokus pada Pelayanan

Regional
Wanita Tewas Dijambret di Pekanbaru, Pelaku Ditembak

Wanita Tewas Dijambret di Pekanbaru, Pelaku Ditembak

Regional
Alasan Warga Demak Pilih Menggelandang dan Sempat Tinggal di Goa Jepara

Alasan Warga Demak Pilih Menggelandang dan Sempat Tinggal di Goa Jepara

Regional
Pantai Kubu di Kotawaringin Barat: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute 

Pantai Kubu di Kotawaringin Barat: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute 

Regional
Minum Obat Memberatkan, Mensos Minta ODGJ Pakai Metode 'Long-acting'

Minum Obat Memberatkan, Mensos Minta ODGJ Pakai Metode "Long-acting"

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus Malam Ini, Tinggi Kolom Abu 800 Meter

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus Malam Ini, Tinggi Kolom Abu 800 Meter

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com