Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Keyko Kampanye Sambil Garap Skripsi, Caleg DPRD Kebumen Termuda Berusia 22 Tahun

Kompas.com - 06/03/2024, 13:23 WIB
Bayu Apriliano,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KEBUMEN, KOMPAS.com - Gelaran pesta demokrasi 5 tahunan telah dilaksanakan 14 Februari yang lalu.

Rekapitulasi perolehan suara pemilu legislatif (pileg) 2024 juga telah rampung di tingkat Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Nama-nama baru pun bermunculan sebagai kuda hitam mengisi kursi DPRD Kebumen. Salah satunya masih berusia 22 tahun, termuda menjadi anggota dewan.

Baca juga: Ambulans Partai Demokrat yang Tabrak 5 Motor di Surabaya Milik Relawan untuk Kampanye

Dia adalah Keyko Hessi Miss'idah (22), calon anggota legislatif (caleg) dari Partai PKB.

Keyko, sapaan akrabnya, hampir dipastikan melenggang usai memperoleh 6.621 suara di (daerah pemilihan) dapil Kebumen 1 yang meliputi Kecamatan Kebumen dan Kecamatan Buluspesantren.

Di mana di dapil tersebut, PKB hanya mendapat satu kursi. Dengan memperoleh suara hampir 7.000 tersebut Keyko menjadi yang terbanyak dari partai PKB.

Wanita kelahiran 11 November 2021 itu mengatakan awalnya dirinya juga tidak menyangka bisa mengungguli perolehan suara caleg PKB lain di dapilnya.

"Awalnya ya nggak nyangka mas, tapi sudah diniati sudah berusaha, Alhamdulillah semoga bisa mengemban amanah ini dengan baik," kata Keyko pada Rabu (6/3/2024).

Putri ketiga dari pasangan Sutarwiyono dan Diwud ini baru saja menyelesaikan kuliahnya di Universitas Diponegoro Semarang. Keyko diwisuda pada bulan Oktober 2023 lalu sebagai Sarjana Bahasa Asing Terapan.

"Tadinya Setelah lulus niatnya udah mau ke Jepang karena udah ada tawaran kerja di sana, tapi pihak keluarga gak kasih izin. Saat itu ada penjaringan untuk caleg PKB ya udah saya ikut dan urus semuanya sendiri," jelas Keyko.

Keyko menceritakan, orang tuanyapun sontak kaget saat mendengar putri bungsunya itu meminta restu maju sebagai caleg DPRD Kabupaten Kebumen. Pasalnya tidak ada background politik di keluarganya tersebut.

Sang ayah merupakan pensiunan polisi sedangkan ibunya pedagang baju. Namun dirinya meyakinkan keluarganya bahwa dirinya terjun ke politik untuk membantu orang banyak.

Keyko selama ini membantu ibunya berjualan pakaian di toko milik ibunya yang berada di sekitaran Jalan Soekarno-Hatta Kebumen. Dari situlah ia sering bertemu banyak orang dengan berbagai macam cerita dan latar belakang yang berbeda setiap harinya.

"Saat di toko sering ada yang, ada yang sebagai gur ngaji cuma dapet Rp 150.000 per bulan, nah saya pengin bantu mereka. Lewat jalur PKB ini lah saya berpikiran ini sejalan dengan program yang ada, semoga bisa membantu pesntren, TPQ, dan guru ngaji," ucapnya.

Perjalanannya selama ikut serta dalam kontestasi Pemilu serentak 2024 itu pun tidak mudah. Pasalnya saat itu dirinya masih harus bolak-balik Kebumen-Semarang untuk menyelesaikan tugas skripsinya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasad Bayi Laki-laki Ditemukan di Pantai Randusangan Brebes, Polisi Buru Pelaku

Jasad Bayi Laki-laki Ditemukan di Pantai Randusangan Brebes, Polisi Buru Pelaku

Regional
Tak Kuat Menanjak, Bus Rombongan Wisatawan Asal Sleman Terguling di Karanganyar

Tak Kuat Menanjak, Bus Rombongan Wisatawan Asal Sleman Terguling di Karanganyar

Regional
Pengungsi Rohingya Kabur dari Tempat Penampungan di Aceh Barat, Pencarian Masih Nihil

Pengungsi Rohingya Kabur dari Tempat Penampungan di Aceh Barat, Pencarian Masih Nihil

Regional
Gibran dan Sandiaga Uno Bertemu di Solo, Ini yang Dibahas

Gibran dan Sandiaga Uno Bertemu di Solo, Ini yang Dibahas

Regional
2 Anggota Polisi Dibacok Saat Berusaha Bubarkan Geng Motor di Probolinggo

2 Anggota Polisi Dibacok Saat Berusaha Bubarkan Geng Motor di Probolinggo

Regional
Jadwal dan Harga Tiket KA Merak di Bulan Juni 2024

Jadwal dan Harga Tiket KA Merak di Bulan Juni 2024

Regional
Ditanya soal Pilkada Jateng, Raffi Ahmad: Panjang Nanti Izinnya Sama Istri

Ditanya soal Pilkada Jateng, Raffi Ahmad: Panjang Nanti Izinnya Sama Istri

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Sederet Fakta Oknum Polisi di Ambon Tega Perkosa Anak Tetangga Berusia 8 Tahun

Sederet Fakta Oknum Polisi di Ambon Tega Perkosa Anak Tetangga Berusia 8 Tahun

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Kompak Kenakan Kaos 'Ngegas Jateng' Bareng Dico, Raffi Ahmad Beri Penjelasan

Kompak Kenakan Kaos "Ngegas Jateng" Bareng Dico, Raffi Ahmad Beri Penjelasan

Regional
Banten Kekurangan 46.375 Ekor Hewan Kurban

Banten Kekurangan 46.375 Ekor Hewan Kurban

Regional
KM Bintan Jaya Karam, 3 Awak Ditemukan Selamat Mengapung di Lautan

KM Bintan Jaya Karam, 3 Awak Ditemukan Selamat Mengapung di Lautan

Regional
Perkosa Anak Kandung, Mantan Anggota Dewan di Bali Ditahan

Perkosa Anak Kandung, Mantan Anggota Dewan di Bali Ditahan

Regional
Penyelundupan 100.000 Benih Lobster di Riau Digagalkan, Nilainya Capai Rp 20 Miliar

Penyelundupan 100.000 Benih Lobster di Riau Digagalkan, Nilainya Capai Rp 20 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com