Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di Semarang Juga Diikuti Desta dan Sejumlah Artis Ibu Kota

Kompas.com - 28/01/2024, 19:53 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Artis papan atas seperti Deddy Mahendra Desta, Baim Wong dan Wika Salim turut menghadiri acara kampanye pasangan calon nomor urut 02 Prabowo-Gibran di Lapangan Pancasila Simpang Lima Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) pada Minggu (28/1/2024).

Rombongan artis tersebut turut duduk di atas panggung bersama jajaran petinggi partai koalisi Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Pantauan di lokasi, Desta nampak mengenakan jaket bewarna hitam dengan kemeja bewarna biru. Sementara, Baim Wong dan istrinya mengenakan kemeja warna putih.

Baca juga: Ratusan Anak Pakai Atribut Kampanye pada Kirab Kebangsaan Prabowo-Gibran, Bawaslu Turun Tangan

Setelah acara rampung, Wika Salim terlihat menghibur para peserta yang hadir dengan sejumlah lagu. Sementara, Baim Wong memberikan simulasi agar warga yang hadir mencoblos pasangan Prabowo-Gibran.

Berbeda dengan Baim Wong dan Wika Salim, Desta terlihat tak ikut maju ke depan. Dia memilih untuk tetap berada di lokasi tempat duduk sambil sesekali berdiri.

Ketua Tim Kemenangan Daerah (TKD) Jawa Tengah, Kukrit Suryo Wicaksono mengatakan, kunci kemenangan pemilu satu putaran Prabowo-Gibran adalah suara warga Jateng.

"Seluruh Ketua Parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan tokoh senior di TKN, dari Jakarta akan hadir," jelasnya saat melakukan jumpa pers, Sabtu (28/1/2024).

Sejumlah artis juga akan menghadiri kampanye akbar bertajuk kirab kebangsaan di Lapangan Pancasila Simpang Lima Kota Semarang tersebut.

Baca juga: Arus Lalu Lintas Dialihkan Selama Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di Semarang

"Banyak sekali artis-artis dan influenser tingkat nasional. Apakah itu Baim Wong, Raffi Ahmad, dan teman-temannya akan hadir," lanjutnya.

Kemudian, dia juga menyampaikan permintaan maaf kepada warga Semarang bila acara kampanye besok akan menimbulkan kemacetan lalu lintas, terutama di sekitar Simpang Lima.

"Secara terbuka kita ingin meminta maaf kepada masyarakat Semarang besok akan tumpah ruah. Maaf barangkali ada rekayasa lalu lintas, kemacetan gangguan," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hendak Dikirim ke Kalimantan, 19 Tenaga Kerja Ilegal asal Lembata Ditahan

Hendak Dikirim ke Kalimantan, 19 Tenaga Kerja Ilegal asal Lembata Ditahan

Regional
Kantor Pertanahan Kota Batam Terapkan Sertifikat Tanah Elektronik

Kantor Pertanahan Kota Batam Terapkan Sertifikat Tanah Elektronik

Regional
Seratusan Kades Datangi Pemkab Demak, Minta SK Perpanjangan Kades 2 Tahun Segera Diterbitkan

Seratusan Kades Datangi Pemkab Demak, Minta SK Perpanjangan Kades 2 Tahun Segera Diterbitkan

Regional
Kebakaran Pasar Karangkobar Banjarnegara, Pedagang Akan Direlokasi, Kerugian Capai Rp 45,7 Miliar

Kebakaran Pasar Karangkobar Banjarnegara, Pedagang Akan Direlokasi, Kerugian Capai Rp 45,7 Miliar

Regional
Sekelompok Pelajar Serang SMAN 8 Jambi, 1 Pelajar Ditangkap Polisi

Sekelompok Pelajar Serang SMAN 8 Jambi, 1 Pelajar Ditangkap Polisi

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan, Anak Bupati Solok Selatan Mangkir Lagi

Dugaan Korupsi Lahan Hutan, Anak Bupati Solok Selatan Mangkir Lagi

Regional
Nama-nama Baru Bermunculan di Bursa Pilkada Salatiga, Salah Satunya Anak Mantan Wakil Wali Kota

Nama-nama Baru Bermunculan di Bursa Pilkada Salatiga, Salah Satunya Anak Mantan Wakil Wali Kota

Regional
Setelah 5 Hari Perjalanan, Biksu Thudong Tiba di Candi Borobudur

Setelah 5 Hari Perjalanan, Biksu Thudong Tiba di Candi Borobudur

Regional
Kisah Nelayan Semarang, Cuaca Ekstrem Sempat Bikin Ragu Bisa Pergi Haji Tahun Ini

Kisah Nelayan Semarang, Cuaca Ekstrem Sempat Bikin Ragu Bisa Pergi Haji Tahun Ini

Regional
Polisi Periksa Pasangan Nikah Sesama Jenis di Halmahera Selatan

Polisi Periksa Pasangan Nikah Sesama Jenis di Halmahera Selatan

Regional
Menantu di Banyuasin Pembacok Mertua Ternyata Sering KDRT Istri

Menantu di Banyuasin Pembacok Mertua Ternyata Sering KDRT Istri

Regional
Pemkot Bandar Lampung Mulai Pembangunan Chinatown

Pemkot Bandar Lampung Mulai Pembangunan Chinatown

Regional
Baru Dikubur Sehari, Makam Mahasiswi Kedokteran UMY Dirusak secara Misterius

Baru Dikubur Sehari, Makam Mahasiswi Kedokteran UMY Dirusak secara Misterius

Regional
Jokowi dan Puan Saling Lempar Senyum di 'Gala Dinner' WWF, Gibran: Semua Baik-baik Saja

Jokowi dan Puan Saling Lempar Senyum di "Gala Dinner" WWF, Gibran: Semua Baik-baik Saja

Regional
Aksi di Laut, Nelayan Sembulang Tolak Relokasi untuk Rempang Eco-City

Aksi di Laut, Nelayan Sembulang Tolak Relokasi untuk Rempang Eco-City

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com