Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geram pada Kontraktor soal Ambruknya Gapura Alun-alun Pataraksa, Bupati Cirebon: Baru Diresmikan Sudah Runtuh

Kompas.com - 04/01/2024, 07:06 WIB
Pythag Kurniati

Editor

CIREBON, KOMPAS.com- Bupati Cirebon Imron Rosyadi mengungkapkan kekecewaannya pada kontraktor yang membangun Gapura Alun-alun Pataraksa.

Gapura yang berada di depan kantor Bupati Cirebon itu ambruk pada Selasa (2/1/2024) malam, padahal baru diresmikan pada 10 November 2023.

"Gapura Pataraksa yang saya baru resmikan runtuh, begitu saya cek ke sini memang benar dan saya sangat kecewa sekali. Bangunannya tidak memenuhi kriteria," katanya saat meninjau lokas, Rabu (3/1/2024).

Baca juga: Bupati Cirebon Kecewa Gapura Alun-alun Pataraksa Ambruk, Kontraktor Sebut akibat Gempa Sumedang

Minta kontraktor tanggung jawab

Imron meminta agar kontraktor bertanggung jawab dengan membangun ulang gapura tersebut dengan kualitas lebih baik.

Dinas Lingkungan Hidup juga diminta menindaklanjuti persoalan itu. Dia bahkan menyebut dinas terkait kecolongan.

"Nah makanya dinas terkait, dari segi pengawasan sejauh mana kok bisa kecolongan seperti ini," katanya

Baca juga: Baru Diresmikan, Gapura Alun-alun Pataraksa Depan Kantor Bupati Cirebon Ambruk

Imron mengancam tak akan memakai jasa kontraktor tersebut lagi.

"Kalau model gini, enggak dipakai lagi. Kacau ini. Mana enggak ada slup, cuman ditumpuk-tumpuk saja ini. Kurang besinya. Ada semen atau apa," katanya.

Penjelasan kontraktor

Sementara itu kontraktor menilai ambruknya garpura disebabkan lantaran gempa bumi yang mengguncang Sumedang.

"Gempa Sumedang kuat juga ya, meskipun kategorinya efeknya kecil ya. Tapi bisa pengaruh ke gapura ini," kata perwakilan kontraktor, Denny saat ditanya Kompas.com di kantor DLH, Rabu (3/1/2025) siang.

Untuk diketahui, Gapura Alun-alun Pataraksa memiliki tinggi 8,7 meter dengan lebar 6 meter.

Gapura tersebut dibangun dengan total anggaran Rp 15, 6 miliar bantuan dari Provinsi Jawa Barat.

Gapura ini diresmikan pada 10 November 2023.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Muhammad Syahri Romdhon)


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com