Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Ikan Terbakar di Halmahera, 13 ABK Berhasil Dievakuasi

Kompas.com - 26/10/2023, 18:00 WIB
Yamin Abdul Hasan,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

TERNATE, KOMPAS.com- Kapal Ikan KM Inka Mina Maritim 036 terbakar di perairan Halmahera Selatan, Maluku Utara, Kamis (26/10/2023).

Sebanyak 13 Anak Buah Kapal (ABK) telah berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat.

Baca juga: Kapal Ikan Muat 15 ABK Dilaporkan Terbakar di Perairan Halmahera

Kepala Basarnas Ternate, Fathur Rahman mengatakan, evakuasi terhadap 13 ABK dilakukan pukul 10.15 WIT oleh Kapal Putra Putri 02 yang melintas di lokasi kejadian.

Semua korban kemudian dibawa menuju Desa Marikopo, Kabupaten Halmahera Selatan.

Sementara kondisi Kapal KM Maritim 036 saat ini telah tenggelam.

Baca juga: Kronologi KM Sumber Rejeki Tabrak Kapal MV Sami di Tanjung Pemali Buton, Nakhoda Tewas

"Selanjutnya, tim rescue dengan menggunakan Rescue Boat 309 Ternate menuju Desa Marikopo dan tiba pukul 11.13 WIT untuk memastikan bahwa ABK Kapal KM Maritim 036 sudah terevakuasi di Desa Marikopo," kata Fathur.

Selanjutnya RB 309 mengevakuasi seluruh korban ke Desa Panamboang, Kecamatan Bacan, Kabupaten Halmahera Selatan.

"Setelah tim tiba di Pelabuhan Panamboang Bacan, kemudian seluruh ABK diserahkan ke pihak pemilik kapal. Tim SAR Gabungan selesai melaksanakan pencarian dengan hasil 13 orang dievakuasi dalam keadaan selamat," ungkapnya.

Adapun setelah didata ulang, jumlah ABK yang semula dilaporkan berjumlah 15 orang ternyata hanya 13 orang. 

Sebelumnya diberitakan, kapal ikan KM Inka Mina Maritim 036 yang memuat belasan ABK terbakar di perairan antara Pulau Doko dan Palamea, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, Kamis (26/10/2023) pagi.

Kapal itu diketahui berangkat dari Pelabuhan Panambuang Bacan, Halmahera Selatan pada Rabu (25/10/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com