Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Tinjau Pembangunan Pabrik Kimia dan Cek Harga Beras di Cilegon

Kompas.com - 12/09/2023, 12:54 WIB
Rasyid Ridho,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

CILEGON, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Kota Cilegon, Banten, Selasa (12/9/2023). 

Kunjungan pertama, Jokowi didampingi Menteri Investasi Bahlil Lahadalia meninjau pembangunan di area pabrik petrokimia PT Lotte Chemical Indonesia (LCI). 

Baca juga: Soal Ricuh di Pulau Rempang, Jokowi: Bentuk Komunikasi yang Kurang Baik

Jokowi kemudian berkeliling meninjau pabrik yang telah dibangun sejak tahun 2020.

Baca juga: Begini Respons Jokowi saat Ditanya Soal Kebakaran di Bromo 

Jokowi mengatakan, progres pembangunan sampai saat ini sudah 73 persen dan ditarget mulai beroperasi memproduksi 17 prodak pada Maret 2025 mendatang. 

Sedangkan nilai investasi mencapai sekitar Rp 60 triliun 

"Setelah selesai, pabrik ini akan menghasilkan etilen, polipropilen, bensin, dan lain-lain. Akan ada 17 produk yang dihasilkan," kata Jokowi. 

Usai meninjau pabrik petrokimia, Jokowi kemudian membagikan bantuan sembako kepada ratusan kepala keluarga penerima manfaat di kantor Kecamatan Jombang, Kota Cilegon. 

Tak lama, Jokowi kemudian mengecek harga sembako terutama beras di Pasar Keranggot, Cilegon didampingi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Dirut Bulog Budi Waseso. 

"Saya melihat harga sangat baik. Bahkan untuk harga merah tadi saya melihat harga yang biasanya di atas Rp 30.000 pernah Rp 40.000, hari ini saya melihat bawang merah di angka Rp 17.000. Cabai juga sama turun," kata Jokowi kepada wartawan. 

Jokowi mengakui, harga beras di Pasar Keranggot mengalami kenaikan. 

Untuk itu pemerintah akan melakukan operasi pasar secara masif bersam Bulog dan badan pangan. 

"Yang memang sedikit masalah di beras, tapi memang operasi pasar secara masif akan dilakukan Bulog dan badan pangan pada minggu ini," ujar Jokowi. 

Mantan Wali Kota Solo itu juga menginstruksikan kepada Bulog untuk melakukan operasi pasar ke ritel-ritel. 

Langkah itu dilakukan untuk menekan tingginya harga beras di pasaran. 

"Semua akan diguyur beras secara masif. Kita harapkan harga beras akan mulai turun," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Regional
Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Regional
Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Regional
Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Regional
Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Regional
Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Regional
Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Regional
Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Regional
Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Regional
PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

Regional
Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com