Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Gedung Dipenuhi Tumpukan Daging, Ternyata Desa di Banjarnegara Ini Sembelih 605 Hewan Kurban

Kompas.com - 30/06/2023, 15:41 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BANJARNEGARA, KOMPAS.com - Viral di media sosial (Medsos), video sebuah gedung yang dipenuhi dengan potongan daging kurban.

Dalam keterangan video yang diunggah akun Instagram @banjarnegaraterkini, Rabu (28/6/2023), itu merupakan daging kurban warga Desa Batur, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

"Idul Adha 28 Juni di Batur, Banjarnegara satu gedung full berisi daging kurban. Dengan perkiraan ada 73 ekor kambing dan 254 sapi," tulis akun tersebut.

Baca juga: Suami Istri di Tulungagung Ditemukan Tewas di Ruang Karaoke Pribadi, Korban Sempat Pesan Kambing Kurban

Kepala Desa Batur Ahmad Fauzi mengatakan, tahun ini penyembelihan hewan kurban di wilayahnya dilaksanakan dua hari, yaitu pada Rabu (28/6/2023) dan Kamis (29/6/2023).

"Untuk di Desa Batur tahun ini proses penyembelihan dilakukan dua hari. Rabu di Dusun Krajan. Sedangkan dusun lainnya hari Kamis," kata Fauzi kepada wartawan, Jumat (30/6/2023).

Berdasarkan rekapitulasi pemerintah desa setempat, jumlah hewan kurban yang disembelih pada Kamis (29/6/2023) sebanyak 278 ekor. Sedangkan sehari sebelumnya sebanyak 327 ekor.

"Jadi secara keseluruhan untuk hewan kurban di Desa Batur itu mencapai 605 ekor. Dengan rincian, sapi ada 189 ekor dan kambing 416 ekor," jelas Fauzi.

Lebih lanjut Fauzi mengatakan, fenomena ini sudah terjadi sejak puluhan tahun lalu. Bahkan, jumlah warga yang berkurban setiap tahunnya terus meningkat.

Fauzi mencontohkan, separuh warga di Dusun Krajan tahun ini berkurban. Dari total 1.458 kepala keluarga (KK), sebanyak 753 di antaranya menjadi sohibul kurban.

"Kesadaran warga untuk berkurban tinggi. Ini sudah berlangsung sejak puluhan tahun lalu dan jumlahnya biasanya setiap tahun bertambah," ujar Fauzi.

Fauzi mengatakan, warga setempat semakin ringan untuk berkurban karena ada model tabungan.

"Warga rutin menabung, biasanya sesuai hari pasaran lima hari sekali. Besarannya tidak pasti, kadang Rp 5.000, kadang Rp 20.000 sesuai kemampuan masing-masing," kata Fauzi.

Daging kurban dari Dusun Krajan tidak hanya dibagikan untuk warga sekitar, namun dikirim hingga ke luar kabupaten yang melibatkan LazisMu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Regional
Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Regional
Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Regional
Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com