Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Mahasiswi Pontianak Buka Jasa Cabut Uban Panggilan, Rp 25.000 Per Jam

Kompas.com - 05/06/2023, 17:55 WIB
Hendra Cipta,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PONTIANAK, KOMPAS.com – Seorang mahasiswi asal Kota Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), Fira membuka jasa cabut uban panggilan.

Fira mengatakan, setiap pelanggan yang ingin menggunakan jasanya, cukup kirim pesan di Instagram @cabutuban_pontianak.

Untuk jasa tersebut, Fira mematok harga Rp 25.000 per jam.

“Jika ada yang berminat bisa langsung menghubungi melalui pesan di Instagram @cabutuban_pontianak. Nanti saya akan ke rumah pelanggan tersebut,” kata Fira, saat dihubungi, pada Senin (5/6/2023).

Baca juga: 2 Pria Ini Bawa Ribuan Ekstasi dan Sabu Dalam Korset, Ditangkap di Bandara Supadio Pontianak

Usaha jasa ini memang baru digagas Fira. Minggu (4/6/2023) kemarin, dia baru menerima pelanggan pertama.

Namun, jasa cabut ubat ini cukup menjadi perhatian, khususnya di media sosial. 

Menurut Fira, sebelumnya dia memang sering mencabut uban-uban ibunya sejak sekolah dasar hingga sekarang. Keahlian itu dianggap telaten.

Hingga ibunya menyuruh Fira membuka jasa cabut uban.

“Sebenarnya saya buka ini untuk hari Sabtu dan Minggu. Hari lain juga bisa, tapi jika ada waktu luang. Bagusnya sih chat dulu, jadi bisa janjian,” ujar Fira.

Fira berharap, usaha jasa tersebut lancar dan dapat membantunya mencukup biaya kuliah dan keperluang sehari-hari.

 

Sebagai informasi, uban atau rambut berwarna putih sering dikaitkan dengan orang lanjut usia.

Padahal, penyebab uban bukan hanya proses penuaan. Ada beragam hal yang juga dapat menyebabkan munculnya uban di kepala.

Baca juga: Kisah Pilu Bocah 9 Tahun di Pontianak, Diduga Jadi Korban Malapraktik Dokter Saat Disunat

Folikel atau tempat tumbuhnya rambut memiliki sel pigmen atau zat pemberi warna yang disebut melanin. Kadar melanin di dalam tubuh seseorang dapat berubah seiring waktu.

Ada dua jenis melanin yang menentukan warna rambut, yaitu eumelanin dan pheomelanin.

Rambut akan berwarna lebih gelap jika eumelanin lebih dominan daripada phenomelanin.

Sementara itu, jumlah melanin yang sedikit membuat rambut tumbuh menjadi berwarna abu-abu, perak, dan akhirnya putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com