Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detik-detik Mobil Wabup Pangandaran Kecelakaan Beruntun di Ciamis

Kompas.com - 31/05/2023, 10:27 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Mobil yang ditumpangi Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin mengalami kecelakaan beruntun di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Selasa (30/5/2023) sekitar 16.00 WIB.

Insiden tersebut tepatnya terjadi Jalan Raya Ciamis-Banjar KM 13, tepatnya di depan toko bangunan Intisari II Kampung Warung Jeruk, Dusun Sumur Bandung, Karangkamulyan, Cijeungjin.

Ada lima kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut yakni empat kendaraan roda empat dan satu kendaraan roda dua.

Baca juga: Mobil Wabup Pangandaran Kecelakaan Beruntun di Ciamis, Mobil Patwal Hancur

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

Namun, empat orang mendapatkan penanganan medis di RSOP Cijeungjing karena menderita luka-luka.

Sementara, pengendara motor dibawa ke RSUD Ciamis untuk mendapat perawatan.

Sedangkan mobil Patwal yang mengawal mobil Wabup Pangandaran mengalami ringsek di bagian depan.

Kesaksian warga

Kades Karangkamulyan, Uus Jalu Uswandi mengatakan, kecelakaan bermula ketika mobil yang ditumpangi Ujang dan mobil Patwal datang dari arah Ciamis menuju Pangandaran.

"Menurut informasi warga, waktu kejadian mobil yang ditumpangi Wabup Pangandaran bersama mobil patwalnya datang dari arah Ciamis menuju arah Pangandaran. Kemudian dari arah berlawanan (arah Banjar) menuju Ciamis muncul mobil truk engkel," ujar dia dikutip dari Tribunnews.com.

Setelah kejadian itu, kondisi jalan sempat tersendat.

"Sehabis Magrib ini baru mulai lancar. Tadi benar-benar tersendat. Sempat diberlakukan sistem buka-tutup oleh petugas yang datang ke lokasi kejadian," kata dia.

Polisi dalami kronologi

Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro membenarkan ada lima kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun ini.

"Melibatkan lima kendaran, yakni empat kendaran roda empat dan satu kendaraan roda dua," ujar dia.

Pihaknya masih mendalami kronologi kecelakaan yang melibatkan mobil Wakil Bupati Pangandaran tersebut.

"Bagaimana kronologi kejadiannya masih kami dalami. Yang penting sekarang korban kecelakaan harus segera diselamatkan. Sudah ada empat orang yang dibawa ke rumah sakit. Arus lalu lintas segera lancar kembali," ucap dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Regional
Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com