Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Amati Gerhana Matahari, Warga Gorontalo Manfaatkan Seember Air

Kompas.com - 20/04/2023, 13:18 WIB
Rosyid A Azhar ,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

GORONTALO, KOMPAS.com - Tidak ada alat canggih untuk melihat gerhana Matahari, seorang warga Gorontalo memanfaatkan ember berisi air untuk melakukan pengamatan, Kamis (2/4/2023).

Hamdi Husain, pemuda Kota Gorontalo hanya menggunakan sebuah ember hitam yang diisi air untuk melihat proses matahari tertutup bulan melalui bayangan di air.

Baca juga: Kapan Gerhana Matahari Hibrida Terjadi Lagi?

Baginya, ini sangat menarik karena bisa mengamati langsung fenomena alam ini dengan alat yang sederhana.

"Kalau pakai teropong kan mahal, saya tidak punya. Bawa saja ember berisi air dari dapur di bawa ke halaman depan," kata Hamdi Husain.

Hamdi Husain menjelaskan, untuk bisa melihat secara baik tertutupnya sinar Matahari oleh bulan, ia harus mengenakan kacamata hitam pekat.

Semakin pekat warna kacamatanya, akan lebih baik melihat perubahan pergerakan Bulan dan Matahari. "Lebih murah dan menghindari risiko terpapar sinar Matahari langsung," ujar Hamdi Husain.

Dari pantulan bayangan gerhana di atas air ini, Hamdi berusaha menghindari melihat langsung ke Matahari. Ia merasa lebih nyaman dan terhindar risiko kebutaan.

"Banyak orang bilang tidak boleh melihat gerhana dengan mata telanjang, katanya bisa merusak mata. Saya siasati dengan melihat bayangan di air saja," ujarnya.

Hamdi bersama tetangganya terlihat menikmati fenomena alam ini di teras rumahnya, sesekali ia melihat bayangan gerhana di air, bergantian dengan tetangganya, termasuk meminjamkan kacamata hitamnya.

"Kami melihat gerhana ini menarik, peristiwanya cepat berlalu namun yang menantinya banyak sekali," katanya sambil tertawa.

Hamdi menganggap, fenomena gerhana Matahari ini menjadi pembelajaran yang baik, bagaimana benda-benda di langit bergerak dan berproses. "Ini sangat menarik untuk dipelajari," pungkasnya.

Baca juga: Warga Kupang Antusias Saksikan Gerhana Matahari Pakai Ponsel

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com