Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebaran 2023, Jumlah Penumpang di Bandara Lombok Naik 32 Persen

Kompas.com - 20/04/2023, 13:07 WIB
Idham Khalid,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Angka pergerakan penumpang pesawat udara di Bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), hingga Rabu (19/4/2023) atau H-3 Lebaran 2023 mengalami peningkatan sebesar 32 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2022.

“Selama enam hari penyelenggaran Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran 2023/1444 Hijriah, Bandara Lombok telah melayani sebanyak 41.803 penumpang atau rata-rata hampir 7.000 penumpang per hari. Jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang berjumlah 31.691 penumpang atau rata-rata 5.300 penumpang per hari, terdapat peningkatan sebesar 32 persen,” kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Lombok Rahmat Adil Indrawan dalam keterangan tertulis, Kamis (20/4/2023).

Baca juga: Mahasiswa Asal Lombok Tengah Terjebak Konflik Militer dan Paramiliter di Sudan

Selain pergerakan penumpang, jumlah pergerakan pesawat juga mengalami peningkatan. Sejak H-8 hingga H-3 Lebaran 2023, tercatat ada 405 pergerakan pesawat yang tiba dan berangkat dari Bandara Lombok, atau rata-rata 68 pergerakan pesawat per hari. Ada peningkatan sebesar 29 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Saat itu, ada 313 pergerakan pesawat atau rata-rata 52 pergerakan pesawat per hari.

Adapun puncak arus pergerakan penumpang pada masa liburan Lebaran 2023 di Bandara Lombok terjadi pada Rabu (19/4/2023) kemarin dengan jumlah 8.304 penumpang.

“Rinciannya, ada 4.607 penumpang tiba dan 3.697 penumpang yang berangkat. Secara komposisi, sebanyak 7.650 orang atau 92 persen adalah penumpang rute domestik, sedangkan rute internasional berjumlah 654 penumpang atau 8 persen,” kata Adil.

Baca juga: Puncak Arus Mudik, Pelabuhan Sekupang Batam Dipadati Penumpang

Untuk rute domestik, sebagian besar atau sebanyak 42 persen penumpang dari Lombok berangkat menuju Jakarta, diikuti Surabaya 37 persen dan Bali 13 persen. Sedangkan untuk rute internasional didominasi tujuan ke Kuala Lumpur, Malaysia, 79 persen, sementara tujuan Singapura hanya 21 persen.

“Selama enam hari pelaksanaan Posko Terpadu Lebaran tahun ini, alhamdulillah operasional Bandara Lombok berjalan dengan baik, lancar, dan kondusif. Kami terus berupaya agar seluruh fasilitas dan layanan di Bandara Lombok berfungsi optimal untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bagi para pelaku perjalanan selama periode Lebaran 2023 ini,” ucap Adil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com