Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Megawati Bakal Hadir di Pelantikan Wali Kota Semarang, Ita Mengaku Deg-degan

Kompas.com - 30/01/2023, 09:19 WIB
Robertus Belarminus

Editor


KOMPAS.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dijadwalkan menghadiri pelantikan Hevearita Gunaryanti Rahayu sebagai Wali Kota Semarang, Senin (30/1/2023).

Pelantikan bakal berlangsung di Gedung Gradhika Bakti Praja, Kompleks Kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang.

Ita, sapaan akrab Hevearita, saat ini menjabat Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Semarang setelah wali kota sebelumnya, Hendrar Prihadi diangkat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

Ita mengaku, dirinya deg-degan sebab dalam pelantikannya bakal dihadiri oleh Megawati.

Baca juga: Senin Besok, Mbak Ita Akan Resmi Dilantik Ganjar Jadi Wali Kota Semarang

"Deg-degan juga ya. Kalau sekarang gladi tidak dipirsani (disaksikan) Bu Mega. Besok kan dipirsani. Mudah-mudahan kehadiran Beliau jadi spirit bagi saya dan Semarang," kata Ita, di Semarang, Minggu, seperti dilansir dari Antara.

Hal tersebut disampaikannya usai mengikuti gladi bersih pelantikan Wali Kota Semarang Periode 2021-2026 di Gedung Gradhika Bakti Praja, Kompleks Kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang.

Dari jadwal, Megawati beserta rombongan tiba di Kantor Gubernur Jateng pada pukul 11.15 WIB, disambut pasukan pembawa umbul-umbul, Tonggak Warak, rebana, musik gambang, prajurit, hingga pasukan Srikandi.

Setelah itu, pada pukul 11.30 WIB dilakukan prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan Wali Kota Semarang periode 2021-2026 yang dilakukan oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Di antara jajaran undangan, Kepala LKPP Hendrar Prihadi juga dijadwalkan menghadiri pelantikan Wali Kota Semarang yang dilakukan langsung oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Baca juga: Sambut Pendaratan Citilink di Bandara Ngloram Blora, Ganjar Usul Event di Kawasan Cepu Diperbanyak

Ita telah dua kali periode menjabat sebagai Wakil Wali Kota Semarang mendampingi Hendi, sapaan akrab Hendrar Prihadi, sebelum diangkat sebagai Plt Wali Kota Semarang pada 10 Oktober 2022.

Pada pemilihan kepala daerah yang kedua kalinya, yakni Pilwakot 2020, Hendi-Ita menang telak melawan kotak kosong dengan perolehan suara 716.693 suara dari total pemilih sebanyak 805.524 suara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parpol Lakukan Penjaringan, Nama Bakal Calon Wali Kota Salatiga Mulai Bermunculan

Parpol Lakukan Penjaringan, Nama Bakal Calon Wali Kota Salatiga Mulai Bermunculan

Regional
4 Anak di Purwokerto Tertimpa Tembok Keliling Rumah Warga, 1 Tewas

4 Anak di Purwokerto Tertimpa Tembok Keliling Rumah Warga, 1 Tewas

Regional
Banjir, Sektor Budi Daya Ikan di Demak Rugi hingga Rp 22 Miliar

Banjir, Sektor Budi Daya Ikan di Demak Rugi hingga Rp 22 Miliar

Regional
Terdakwa Pemukulan Wartawan Tribun Ambon Minta Keringanan Hukuman

Terdakwa Pemukulan Wartawan Tribun Ambon Minta Keringanan Hukuman

Regional
1.372 Warga Kebumen Berangkat Haji 2024, Tertua 93 Tahun dan Termuda 18 Tahun

1.372 Warga Kebumen Berangkat Haji 2024, Tertua 93 Tahun dan Termuda 18 Tahun

Regional
Kondisi Membaik, 36 Balita di Majene yang Keracunan Bubur Dipulangkan dari Puskesmas

Kondisi Membaik, 36 Balita di Majene yang Keracunan Bubur Dipulangkan dari Puskesmas

Regional
Calon Perseorangan pada Pilkada Kota Ambon Wajib Kantongi 21.452 Dukungan

Calon Perseorangan pada Pilkada Kota Ambon Wajib Kantongi 21.452 Dukungan

Regional
Merasa Senasib, Baiq Nuril Beri Semangat kepada Mahasiswi PKL Korban Pelecehan

Merasa Senasib, Baiq Nuril Beri Semangat kepada Mahasiswi PKL Korban Pelecehan

Regional
Mantan Pegawai Bank BUMN Edarkan Uang Palsu di Warung Sate, Punya Cara Khusus Kelabui Korban

Mantan Pegawai Bank BUMN Edarkan Uang Palsu di Warung Sate, Punya Cara Khusus Kelabui Korban

Regional
Curi Motor dan Ponsel, Siswa SMA di Kupang Ditangkap Polisi

Curi Motor dan Ponsel, Siswa SMA di Kupang Ditangkap Polisi

Regional
Jelang Waisak, Vihara Maitreya Pangkalpinang Direnovasi

Jelang Waisak, Vihara Maitreya Pangkalpinang Direnovasi

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Regional
Pangdam Pattimura: Saya Akan Tindak Tegas Anggota yang Terlibat Politik

Pangdam Pattimura: Saya Akan Tindak Tegas Anggota yang Terlibat Politik

Regional
Pendaki yang Sulut “Flare” di Gunung Andong Terus Diburu, Polisi: Masih Penyelidikan

Pendaki yang Sulut “Flare” di Gunung Andong Terus Diburu, Polisi: Masih Penyelidikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com