Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Karanganyar, SBY Temui DPD dan DPC Partai Demokrat Jawa Tengah: Harus Siap Sambut Pemilu 2024

Kompas.com - 01/01/2023, 21:44 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Presiden Republik Indonesia (RI) ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mengunjungi Resto Taman Indah, di Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng), pada Minggu (1/1/2023).

Ketua DPD Partai Demokrat Jateng, Rinto Subekti mengatakan, kedatangan SBY ke restoran itu bukan untuk melakukan konsolidasi partai melainkan untuk makan siang bersama tim voli Lavani, dan jajaran pengurus DPD dan DPC Partai Demokrat di Jawa Tengah.

Setibanya di restoran tersebut, SBY langsung menyapa satu per satu para pemain Lavani, pengurus DPD, dan DPC yang sudah tiba di tempat itu.

"Kebetulan Tim Voli Lavani ini akan bertanding dalam ajang Proliga mulai 5 Januari 2023, beliau ingin menyaksikan di sana. Jadi sekalian nanti menuju ke Bandung, beliau mampir ke sini untuk makan siang," kata Rinto, dikutip dari TribunSolo.com, Minggu (1/1/2023).

Baca juga: Didampingi AHY dan Annisa Pohan, SBY Hadiri Pernikahan Kaesang-Erina

Rinto menambahkan, sebelum datang ke Resto Taman Indah, SBY pun telah lebih dulu pulang ke kampung halamannya di Pacitan, Jawa Timur.

"Ya beliau (SBY) kurang lebih sudah tujuh hari ini ada di kampung halaman beliau di Pacitan, untuk persiapan bertanding bagi Tim Lavani, sekalian beliau juga menikmati liburan di kampung halamannya," ujar Rinto.

Siap sambut Pemilu 2024

Sekretaris Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat, Andi Mallarangeng menyampaikan, SBY berpesan bahwa Partai Demokrat harus siap menyambut Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Memang 2023 tahun politik dan Insya Allah kami Partai Demokrat siap untuk menyambut dan memenangkan Pemilu 2024," ucap Andi.

Menurut Andi, Partai Demokrat bisa membawa perubahan yang diharapkan oleh masyarakat Indonesia saat ini.

"Karena kita yakin bahwa masyarakat sudah butuh perubahan dan perbaikan, itu tak lain Partai Demokrat di 2024," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PSI, Sekda Kota Semarang Ungkap Alasannya

Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PSI, Sekda Kota Semarang Ungkap Alasannya

Regional
Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Regional
Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Regional
Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Regional
Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Regional
Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Regional
Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Kilas Daerah
Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Regional
Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Regional
Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Regional
Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com