Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Pemerintahan Papua Barat Daya, Pemprov Papua Barat Siapkan Anggaran Rp 5 M

Kompas.com - 21/11/2022, 17:32 WIB
Maichel,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SORONG, KOMPAS.com - Pemerintah Provinisi Papua Barat menyiapkan anggaran sebesar Rp miliar untuk mendukung proses penyelenggaraan pemerintahan di Provinsi Papua Barat Daya.

Hal itu ditegaskan Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw saat bertemu Wakil Mendagri John Wempi Wetipo, Komisi II DPR, dan kepala daerah wilayah Sorong Raya, di Sorong, Papua Barat, Senin (21/11/2022).

Baca juga: Wamendagri Sebut Fasilitas Perkantoran Provinsi Papua Barat Daya Sudah Sangat Siap

Provinsi Papua Barat Daya itu disetujui pemerintah dan DPR dalam sidang paripurna pada Kamis (17/11/2022) siang.

"Pemerintah dalam hal ini Kementerian Dalam Negeri menyetujui dan mengesahkan pembentukan Provinsi Papua Barat Daya sebagai provinsi ke-38 di Indonesia melalui rapat paripurna pengambilan keputusan Rancangan Undang-undang Provinisi Papua Barat Daya," ujar Paulus di Sorong, Senin.

Paulus mengingatkan seluruh masyarakat menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di Provinsi Papua Barat Daya.

"Pemerintah Provinisi Papua Barat dalam waktu dekat akan menyiapkan penyerahan ASN, peralatan, pembiayaan dan dokumen. Kami juga sudah menyiapkan anggaran Rp 5 miliar untuk membantu tugas Pj Gubernur dan membantu proses pemerintahan," kata Paulus.

Baca juga: Provinsi Papua Barat Daya: Ibu Kota, Luas Wilayah, dan Sejarahnya

Paulus akan membahas dana hibah dan aset milik Papua Barat yang masih tersebar di wilayah Papua Barat Daya.

Dalam kesempatan itu, Pj Gubernur Papua Barat dan Wamendagri meninjau kantor sementara Gubernur Provinsi Papua Barat Daya yang berada di Kantor Wali Kota Sorong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gara-gara Mabuk Miras, Kakak Bacok Adik Pakai Parang di NTT

Gara-gara Mabuk Miras, Kakak Bacok Adik Pakai Parang di NTT

Regional
Pria di Gresik Mendadak Tewas Usai Berkencan dengan PSK, Diketahui Konsumsi Obat Kuat

Pria di Gresik Mendadak Tewas Usai Berkencan dengan PSK, Diketahui Konsumsi Obat Kuat

Regional
Pendaki Asal Surabaya yang Hilang di Gunung Kerinci Ditemukan Selamat

Pendaki Asal Surabaya yang Hilang di Gunung Kerinci Ditemukan Selamat

Regional
Bus Rombongan 'Study Tour' Tabrak Truk di OKI, Sopir Melarikan Diri

Bus Rombongan "Study Tour" Tabrak Truk di OKI, Sopir Melarikan Diri

Regional
Kebakaran Kilang Pertamina Balikpapan, Api Berasal dari Unit Distilasi Minyak Mentah

Kebakaran Kilang Pertamina Balikpapan, Api Berasal dari Unit Distilasi Minyak Mentah

Regional
Anak yang Terseret Ombak di Pantai Jetis Cilacap Ditemukan Tewas

Anak yang Terseret Ombak di Pantai Jetis Cilacap Ditemukan Tewas

Regional
Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Kilang Pertamina Balikpapan

Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Kilang Pertamina Balikpapan

Regional
Cari Rumput, Pria di Ambarawa Temukan Mayat Tanpa Identitas di Sungai Panjang

Cari Rumput, Pria di Ambarawa Temukan Mayat Tanpa Identitas di Sungai Panjang

Regional
15 Nama Ikuti Penjaringan Pilkada di PKB Brebes, Hanya Satu Kader Internal

15 Nama Ikuti Penjaringan Pilkada di PKB Brebes, Hanya Satu Kader Internal

Regional
Tutup FBIM dan FKN, Gubernur Kalteng: Penyelenggaraan Dua Festival Gerakkan Ekonomi Masyarakat

Tutup FBIM dan FKN, Gubernur Kalteng: Penyelenggaraan Dua Festival Gerakkan Ekonomi Masyarakat

Regional
Kebakaran di Kilang Pertamina Balikpapan Berhasil Dipadamkan

Kebakaran di Kilang Pertamina Balikpapan Berhasil Dipadamkan

Regional
Bus 'Study Tour' Siswa SD Tabrak Truk di OKI, 2 Orang Tewas

Bus "Study Tour" Siswa SD Tabrak Truk di OKI, 2 Orang Tewas

Regional
Naik ke Candi Borobudur, Jokowi Hanya Sampai Lantai 3 karena Cape

Naik ke Candi Borobudur, Jokowi Hanya Sampai Lantai 3 karena Cape

Regional
Detik-detik Kawah Wisata di Lampung Barat Erupsi, Dentuman Keras Pertama Kali Terjadi

Detik-detik Kawah Wisata di Lampung Barat Erupsi, Dentuman Keras Pertama Kali Terjadi

Regional
Pria Ditemukan Tewas di Saluran Drainase, Diduga Korban Kecelakaan

Pria Ditemukan Tewas di Saluran Drainase, Diduga Korban Kecelakaan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com