Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar Pranowo Diberi Gambar Berupa Wajahnya dari Pelepah Pisang, Ini Bentuknya

Kompas.com - 27/10/2022, 05:04 WIB
Aria Rusta Yuli Pradana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

BLORA, KOMPAS.com - Kehadiran Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo ke Kabupaten Blora, dimanfaatkan betul oleh Sri Mulyanto, seorang perajin pelepah pisang.

Saat sedang berada di Puncak Serut, Desa Singonegoro, Kecamatan Jiken, Sri Mulyanto memberikan hasil lukisannya kepada orang nomor satu di Provinsi Jawwa Tengah.

Ketika hasil lukisannya tersebut telah diterima, Ganjar sempat menanyakan bentuk lukisan tersebut.

Baca juga: GP Mania Bakal Deklarasi Ganjar Capres, PDI-P: Dalam Demokrasi, Sah-sah Saja

"Wooo, lha Iki nggawe opo iki, iki gambare pak bupati? (Ini membuat apa, ini gambarnya pak bupati ya), ini dari apa?," Tanya Ganjar saat menerima gambar tersebut, Rabu (26/10/2022).

"Ini dari pelepah pisang," jawab Sri Mulyanto mantap.

Ganjar pun seolah kaget dengan hasil gambar tersebut. Lalu, meraba hasil gambar yang dibuat oleh perajin itu.

"Pelepah pisang, kok rambute ora putih (kok rambutnya enggak putih)," kata Ganjar tertawa.

Masyarakat yang berada di situ pun tertawa dengan gurauan Ganjar Pranowo itu. Ganjar pun kemudian menyalami Sri Mulyanto.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Sri Mulyanto mengawali profesinya sebagai perajin pelepah pisang sejak tahun 2012.

Baca juga: Ditanya soal Survei Litbang Kompas yang Mengunggulkannya, Ganjar Malah Bahas Batik yang Dipakai

Berawal dari kecelakaan yang membuat dirinya tidak bisa bergerak selama dua tahun, kemudian muncul ide dari pelepah pisang untuk dijadikan kerajinan yang bernilai jual.

Dari situlah dirinya sampai saat ini masih menekuni karya seni mengambar dari bahan pelepah pisang yang ada di sekitar desanya.

Bahan dan alat yang digunakan dalam melukis sangatlah sederhana, seperti bahan pelepah pisang yang sudah kering, cater, pensil, lem,gunting dan triplek bekas yang digunakan sebagai alas gambar foto.

Sejauh ini, karya-karya hasil pelepah pisang yang dibuat mayoritas bergambar wajah tokoh-tokoh nasional.

Bahkan gambar wajah Presiden Joko Widodo yang dibuatnya menggunakan pelepah pisang tersebut juga pernah diterima oleh orang nomor satu di republik ini pada beberapa waktu lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Regional
Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-24 Provinsi Riau

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-24 Provinsi Riau

Regional
Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Regional
Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Regional
Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com