Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Modus Cek Kesehatan, Perawat di Lubuklinggau Sumsel Cabuli Bocah Laki-laki 13 Tahun Keluarga Pasien

Kompas.com - 17/09/2022, 10:29 WIB
Aji YK Putra,
Khairina

Tim Redaksi

 

LUBUKLINGGAU, KOMPAS.com- Seorang perawat laki-laki inisial HE (35) ditangkap oleh Satreskrim Polres Lubuklinggau, Sumatera Selatan lantaran telah melakukan aksi pencabulan terhadap keluarga pasien inisial MDA (13).

MDA sendiri merupakan seorang pemuda yang sedang menjaga kakaknya di rumah sakit swasta tempat HE bekerja.

Baca juga: Polisi Ungkap Modus Calon Pendeta di Alor Cabuli 14 Perempuan, 10 di Antaranya Anak

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi mengatakan, kejadian tersebut berlangsung pada kamis (15/9/2022) sekitar pukul 20.00 WIB.

Semula, korban MDA meminta pertolongan kepada HE untuk memperbaiki selang infus kakaknya yang sedang dirawat di rumah sakit.

Ketika datang, pelaku HE melihat korban hanya seorang diri menjaga pasien. Sehingga niat untuk mencabuli korban pun muncul.

“Pelaku tiba-tiba mengimingi korban untuk cek kesehatan dengan modus tubuh korban bagus kalau mau masuk polisi,”kata Harissandi, Sabtu (17/9/2022).

Baca juga: Ayah Cabuli 2 Anak Kandung di Manokwari, Korban Hamil 6 Bulan hingga Enggan Lanjutkan Proses Hukum

Tanpa curiga, MDA pun lalu mengikuti HE menuju ke ruangan kantin lantai 2 rumah sakit yang saat itu dalam keadaan sepi.

Di sana, korban diminta untuk membuka seluruh pakaiannya dengan dalih melakukan pengecekan kesehatan.

“Setelah itu korban dicabuli oleh pelaku yang juga laki-laki. Karena takut korban ini menolak dan kembali ke ruang perawatan tempat kakaknya,”ujar Kapolres.

MDA yang trauma langsung menceritakan kejadian tersebut kepada kakaknya.

Sehingga, keluarganya pun datang dan langsung melaporkan kejadian tersebut ke Satreskrim Polres Lubuklinggau.

Tanpa perlawanan, HE langsung ditangkap petugas untuk menjalani pemeriksaan.

Dari hasil pemeriksaan, HE ternyata telah memiliki istri dan seorang anak. Ia mengaku tindakan cabul itu ia lakukan secara spontan.

“Pengakuannya begitu, tapi akan kita dalami lagi apakah pelaku ini memang memiliki kelainan seks,”tegas Kapolres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com